Reporter: Asnil Bambani Amri | Editor: Asnil Amri
JAKARTA. Nilai tukar rupiah di pasar spot pagi Rabu (11/12) kembali melemah. Pada pukul 08.39 WIB, rupiah kembali menembus Rp 12.000 per dolar Amerika Serikat (AS) atau melemah 0,67% dibandingkan posisi kemarin.
Posisi rupiah kemarin di pasar spot, Selasa (10/12) ada di level Rp 11.920 per dolar AS. Sedangkan kurs tengah dolar AS yang dipatok Bank Indonesia (BI) kemarin ada di posisi Rp 11.985. Sedangkan kurs tengah BI hari ini baru ditetapkan siang nanti.
Sementara itu, di beberapa bank, transaksi rupiah sudah berada di atas Rp 12.000 per dolar. Simak nilai tukar rupiah terhadap dolar AS di beberapa bank yang berhasil dihimpun KONTAN pukul 09.10 WIB hari ini:
Bank International Indonesia (BII)
Beli : Rp 11.875 per dolar AS
Jual : Rp 12.125 per dolar AS
Bank Central Asia (BCA)
Beli : Rp 11.990 per dolar AS
Jual : Rp 12.030 per dolar AS
Bank Negara Indonesia (BNI)
Beli : Rp 11.925 per dolar AS
Jual : Rp 12.075 per dolar AS
Bank Rakyat Indonesia (BRI)
Beli : Rp 11.950 per dolar AS
Jual : Rp 12.100 per dolar AS
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News