kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.095   -25,00   -0,16%
  • IDX 7.108   -49,86   -0,70%
  • KOMPAS100 1.064   -9,05   -0,84%
  • LQ45 834   -8,40   -1,00%
  • ISSI 216   -2,01   -0,92%
  • IDX30 426   -3,80   -0,88%
  • IDXHIDIV20 514   -4,38   -0,84%
  • IDX80 121   -1,10   -0,90%
  • IDXV30 127   -0,23   -0,18%
  • IDXQ30 142   -1,29   -0,90%

Masih Ada Potensi IHSG Turun Pada Hari Ini (3/5)


Rabu, 03 Mei 2023 / 05:37 WIB
Masih Ada Potensi IHSG Turun Pada Hari Ini (3/5)
ILUSTRASI. IHSG melemah 0,76% atau 52,41 poin ke level 6.863,30 pada perdagangan Selasa (2/5).


Reporter: Aurelia Felicia | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah 0,76% atau 52,41 poin ke level 6.863,30 pada perdagangan Selasa (2/5). 

Equity Research Analyst Phintraco Sekuritas Rio Febrian memperkirakan IHSG pada Rabu (3/5) akan bergerak pada area support di level 6.820 dan resistance di level 6.900.

Dia mengatakan, pelemahan IHSG pada Selasa (2/5) dapat diartikan sebagai aksi profit taking di overbought area setelah membentuk gap up pada Rabu (26/4). Selain faktor teknikal, aksi profit taking dapat dipicu oleh antisipasi pasar terhadap rilis sejumlah data penting di pekan ini. 

Pertama adalah perkiraan perlambatan pertumbuhan ekonomi Indonesia ke 4,95% YoY pada kuartal pertama 2023 dari 5,01% YoY di kuartal keempat 2022. Menurut Rio, hal ini membangun kekhawatiran bahwa peningkatan konsumsi domestik belum mampu mengimbangi dampak negatif dari pelemahan harga komoditas di kuartal pertama 2023.

“Akan tetapi, tren penurunan inflasi dalam enam bulan terakhir menjaga outlook positif konsumsi di Indonesia,” terang Rio. Sebagai informasi, Inflasi di Indonesia turun ke 4,33% YoY pada April 2023 dari 4,97% pada Maret 2023.

Baca Juga: Bursa Asia Mayoritas Naik pada Selasa (2/5), Investor Fokus ke Pertemuan Bank Sentral

Kemudian sentimen kedua adalah faktor eksternal yang datang dari antisipasi para pelaku pasar atas rilis hasil FOMC The Fed. The Fed diperkirakan menjaga kenaikan suku bunga acuan di 25 bps dalam FOMC tersebut.

Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana memperkirakan, IHSG secara teknikal berpeluang menguat dalam jangka pendek dengan area support pada level 6.735 dan resistance pada level 6.971.

“Kami perkirakan untuk sentimen wait and see para pelaku pasar akan adanya FOMC Meeting dan juga meningkatnya kekhawatiran akan sektor keuangan di AS setelah kejatuhan First Republic Bank yang akan berimbas ke perekonomian AS,” kata Herditya.

Herditya juga melihat pergerakan harga komoditas juga akan mempengaruhi emiten-emiten di IHSG.

Baca Juga: Reksadana Saham Cetak Return Tertinggi Selama Bulan April 2023

Head of Research Jasa Utama Capital Sekuritas Cheril Tanuwijaya memprediksi para pelaku pasar akan bersikap risk off alias menghindari risiko menantikan esok dan lusa terkait pertemuan FOMC yang sangat penting dalam sejarah ekonomi AS. 

“Keputusannya akan sangat signifikan mengingat kondisi ekonomi AS yang masih baru pulih pasca pandemi. Namun The Fed perlu membuat keputusan untuk mengendalikan inflasi tinggi sambil dibayangi resesi ekonomi,” ujar Cheril.

Berdasarkan survei, Cheril memaparkan bahwa 85% suara memperkirakan The Fed akan kembali menaikkan suku bunga sebesar 25 bps. Secara harga, indikator stochastic menunjukkan death cross pada IHSG sehingga ada potensi pelemahan di esok hari dengan range support pada level 6.750 dan resistance pada level 6.870

Untuk itu, Herditya merekomendasikan investor untuk mencermati saham TOWR, TBLA, dan AUTO.

Rio merekomendasikan pelaku pasar untuk mencermati peluang buy on support pada TLKM, BBCA, MDKA, ANTM, DSNG, BBTN, dan SIDO.

Baca Juga: IHSG Turun, Ada Net Buy Asing di Saham BMRI, ASII, MDKA Hari Ini (2/5)

Sementara saham pilihan Cheril antara lain:

1. INCO 

Rekomendasi: Sell on strength (evening star)

2. JSMR

Uptrend, breakout resistance

Rekomendasi Buy: Rp 3.320-Rp 3.330
Target harga: Rp 3.450
Stop loss: Rp 3.280

3. CLEO

Breakout resistance, MACD menguat

Rekomendasi Buy: Rp 515-Rp 520
Target harga: Rp 560
Stop loss: Rp 490

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Bedah Tuntas SP2DK dan Pemeriksaan Pajak (Bedah Kasus, Solusi dan Diskusi)

[X]
×