Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Mandala Multifinance Tbk (MFIN) akan menerbitkan obligasi Rp 650 miliar menjelang tutup tahun. Emiten multifinance ini akan menerbitkan obligasi dalam dua seri.
Obligasi seri A memiliki nilai pokok Rp 300 miliar. Obligasi dengan tenor 367 hari kalender ini menawarkan tingkat bunga 8,35%.
Obligasi seri B memiliki nilai pokok Rp 350 miliar. Obligasi dengan tenor 3 tahun ini menawarkan tingkat bunga tetap 9,25% per tahun.
Obligasi Berkelanjutan IV Mandala Multifinance Tahap IV Tahun 2021 ini merupakan bagian dari Obligasi Berkelanjutan IV Mandala Multifinance dengan total nilai Rp 1,5 triliun. MFIN telah menerbitkan tiga tahap obligasi dengan total nilai Rp 765 miliar. Artinya, tinggal tersisa Rp 95 miliar untuk penerbitan selanjutnya jika ada.
Baca Juga: Obligasi Mandala Finance raih peringkat idA dari Pefindo
Mandala Finance akan menggelar penawaran umum obligasi pada 25,26, dan 29 November 2021. Penjatahan akan dilakukan pada 1 Desember. Sedangkan distribusi obligasi secara elektronik pada 3 Desember. MFIN akan mencatatkan obligasi di Bursa Efek Indonesia pada 6 Desember 2021.
Mandala mendapuk Sucor Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi obligasi. Sekadar informasi, obligasi ini mendapatkan peringkat idA dari Pemeringkat Efek Indonesia.
Berdasarkan prospektus ringkas yang diterbitkan kemarin, Mandala Multifinance akan menggunakan Rp 300 miliar dana obligasi untuk pelunasan utang pokok Obligasi Berkelanjutan IV Mandala Multifinance Tahap II Tahun 2020 Seri A yang akan jatuh tempo 14 Desember 2021.
"Sisanya akan dipergunakan untuk modal kerja sebagaimana yang ditentukan oleh izin yang dimiliki Mandala Finance berdasarkan ketentuan dan perundang-undangan yang berlaku," ungkap Mandala Finance dalam prospektus emisi obligasi.
Baca Juga: Kinerja sebagian emiten multifinance masih tersendat pada semester I
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News