kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45928,35   -6,99   -0.75%
  • EMAS1.321.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Malam ini ada 2 agenda penting ekonomi dunia, patut disimak


Kamis, 11 Juli 2019 / 16:35 WIB
Malam ini ada 2 agenda penting ekonomi dunia, patut disimak


Reporter: Hasbi Maulana | Editor: Hasbi Maulana

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hari ini, sejak petang hingga malam hari waktu Indonesia, ada tiga agenda penting ekonomi dunia. Ketiga agenda itu berasal dari negara maju, yaitu Inggris dan Amerika Serikat.

Mengikuti agenda ekonomi dunia patut dilakukan siapa saja yang menekuni pasar keuangan, baik spekulan, trader, maupun investor. Pengumuman indikator ekonomi baru atau kebijakan ekonomi negara lain, bisa mempengaruhi ekonomi dalam negeri.

Kecenderungan perubahan suku bunga acuan oleh bank sentral asing, misalnya, bisa melemahkan atau menguatkan mata uang rupiah. Begitu pula, rilis data ekonomi negara-negara yang memiliki hubungan bisnis dekat dengan Indonesia, bisa jadi turut mempengaruhi rospek ekonomi kita.

Baca Juga: Ini 5 agenda penting ekonomi dunia malam ini, pantang terlewat

Pidato Gubernur Bank Sentral Inggis (Bank of England) pukul 17.00 WIB

Hari ini, Gubernur Bank Sentral Inggris (Bank of England) Mark Carney akan menggelar konferensi pers. Dalam forum itu Carney akan berpidato mengenai stabilitas keuangan Inggris. 

Biasanya, pidato dari seorang gubernur bank sentral seperti ini akan mendapat perhatian masyarakat keuangan. Berhubung poundsterling merupakan salah satu mata uang utama dunia, maka penyimak pidato ini juga para pelaku dunia global.

Dari pidato seperti ini biasanya para penyimak akan mencari-cari petunjuk arah kebijakan moneter Bank of England ke depan. Oleh sebab itu pula, menjelang pidato penting seperti ini tak jarang pergerakan kurs poundsterling terhadap mata uang negara lain di pasar spot menjadi fluktuatif.

Baca Juga: Rupiah masih akan lesu karena sentimen The Fed dan Inggris

Pengumuman angka inflasi Amerika Serikat AS (19.30 WIB)

Malam ini Biro Statistik Tenaga Kerja (Bereau of Labor Statistics) akan mengumumkan indeks harga barang & jasa alias Consumers Price Index (CPI) inti dan non-inti. Perubahan angka inflasi dari negara dengan ekonomi sedigdaya Amerika Serikat akan menjadi perhatian masyarakat keuangan dunia.

Maklum, angka inflasi menjadi salah satu pertimbangan utama bagi bank sentral dalam menetapkan buku bunga acuan. Nah, pada gilirannya, tingkat suku bunga negara semaju AS akan mempengaruhi arus uang di seluruh dunia.

Baca Juga: Kirim sinyal bunga turun, ini isi pidato lengkap Ketua The Fed Jerome Powell

Pidato testimoni Ketua Federal Reserve Jerome Powell (21.00 WIB)

Setelah semalam menyampaikan pidato di depan Komisi Jasa Keuangan, malam nanti giliran Powell menyampaikan pidato semesteran testimoni di depan anggota Komisi Perbankan Senat. Meski sinyal kebijakan moneter The Fed ke depan sudah jelas, bisa jadi masih ada petunjuk lain yang tersurat mau[pun tersirat dari pidato nanti malam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×