Reporter: Rika Theo |
JAKARTA. Harga saham PT Bhakti Investama Tbk (BHIT) melaju 3,03% menyambut lonjakan laba bersihnya di tahun lalu. Kemarin, BHIT menyampaikan laba bersih bertambah 178% dibandingkan setahun lalu menjadi Rp 244 miliar.
Pada pukul 11.25 WIB, harga saham BHIT naik 3,03% ke Rp 510. Harga sempat menduduki posisi Rp 520 sebelumnya.
Kenaikan laba bersih BHIT sepanjang 2012 didorong oleh peningkatan kinerja dari keseluruhan unit bisnis. Ini tercermin dalam pertumbuhan total pendapatan konsolidasi yang naik 25% menjadi Rp 9,6 triliun dari Rp 7,7 triliun.
Menurut Group President & CEO BHIT, Hary Tanoesoedibjo dalam keterangan pers kemarin (29/1), pertumbuhan ekonomi yang tinggi dan ekspansi bisnis dari anak-anak perusahaan di bidang jasa keuangan menjadi faktor utama dalam pencapaian pertumbuhan yang kuat tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News