Reporter: Ridwan Nanda Mulyana | Editor: Anna Suci Perwitasari
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi lanjut menguat pada perdagangan Kamis (4/8). IHSG berhasil kembali menembus level psikologis di atas 7.000, setelah kemarin naik 0,84% ke posisi 7.046,63.
Head of Research Jasa Utama Capital Sekuritas Cheryl Tanuwijaya mengemukakan, IHSG menguat meski bursa Asia bergerak variatif di tengah meningkatnya tensi geopolitik antara Amerika Serikat (AS) dan China, pasca kunjungan Ketua DPR AS ke Taiwan. Namun, investor asing melakukan net sell secara masif.
"Penguatan IHSG ditopang oleh berlanjutnya rilis earning perusahaan big caps yang menunjukkan peningkatan kinerja dari periode sebelumnya," kata Cheryl kepada Kontan.co.id, Kamis (4/8).
IHSG hari ini berpotensi melanjutkan penguatan dengan rentang 7.000 - 7.100. Cheryl memberikan rekomendasi buy untuk saham PT Smartfren Telecom Tbk (FREN) dan PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR).
Pelaku pasar juga bisa mengoleksi saham PT Dharma Polimetal Tbk (DRMA) dan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO). Kemudian bisa mempertimbangkan sell on strength saham PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFIN).
Baca Juga: Simak Rekomendasi Saham Beli dari Kanaka Hita Solvera untuk Hari Ini (4/8)
Research Analyst Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christoper Jordan membeberkan, secara teknikal candlestick membentuk higher high dan higher low dengan volume yang tinggi mengindikasikan tren penguatan.
"Pergerakan masih akan didorong oleh musim rilis laporan keuangan kinerja semester pertama. Selain itu investor akan mencermati beberapa data ekonomi yang akan dirilis," terang Dennies.
Prediksi Dennies, support 1 IHSG hari ini ada di 6.996 dan support 2 di 6.946. Lalu resistance 1 di 7.071 dan resistance 2 pada 7.096. Pelaku pasar bisa membeli saham PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA) dengan target harga di Rp 2.690 - Rp 2.730.
Dennies juga menyarankan hold saham TOWR, PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS), dan PT Summarecon Agung Tbk (SMRA). Saham lain yang bisa dilirik adalah BFIN, PT PP (Persero) Tbk (PTPP), PT Pakuwon Jati Tbk (PWON), dan PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO).
Berdasarkan analisa teknikal, Equity Research Analyst Pilarmas Investindo Sekuritas Desy Israhyanti juga melihat IHSG berpotensi menguat terbatas pada rentang 6.939 - 7.097. Saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) bisa dicermati pada support Rp 4.310 dan resistance Rp 4.460.
Kemudian saham PT Surya Citra Media Tbk (SCMA) memperhatikan support pada harga Rp 222 dan resistance di Rp 256. Lalu PT Bukit Asam Tbk (PTBA) pada area support di Rp 4.160 dan resistance pada Rp 4.330.
Baca Juga: Cek Rekomendasi Saham FREN, TOWR, DRMA, BFIN, dan GOTO untuk Perdagangan Kamis (4/8)
Analis Phillip Sekuritas Indonesia Joshua Marcius memprediksi IHSG cenderung menguat dengan rentang support 6.920 dan resistance di 7.110. Saham yang bisa dilirik hari ini adalah MIKA, EXCL, PT Siloam International Hospitals Tbk (SILO), dan PT Surya Biru Murni Acetylene Tbk (SBMA).
Sementara itu, Equity Analyst Kanaka Hita Solvera Andhika Cipta Labora memperkirakan IHSG berpeluang menguat ke level 7.100 - 7.130. Area support berada di 6.908. Saran Andhika, beli saham GOTO dan EXCL.
Saham lainnya yang bisa dikoleksi hari ini adalah Bukalapak.com Tbk (BUKA), PT Widodo Makmur Unggas Tbk (WMUU), dan PT Bank BTPN Syariah Tbk (BTPS).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News