kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.508.000   10.000   0,67%
  • USD/IDR 15.930   -61,00   -0,38%
  • IDX 7.141   -39,42   -0,55%
  • KOMPAS100 1.095   -7,91   -0,72%
  • LQ45 866   -8,90   -1,02%
  • ISSI 220   0,44   0,20%
  • IDX30 443   -4,74   -1,06%
  • IDXHIDIV20 534   -3,94   -0,73%
  • IDX80 126   -0,93   -0,74%
  • IDXV30 134   -0,98   -0,72%
  • IDXQ30 148   -1,09   -0,73%

Intip Penggunaan Dana IPO Kian Santang Muliatama Senilai Rp 40,77 Miliar


Selasa, 17 Oktober 2023 / 12:31 WIB
Intip Penggunaan Dana IPO Kian Santang Muliatama Senilai Rp 40,77 Miliar
ILUSTRASI. PT Kian Santang Muliatama Tbk yang akan menggelar penawaran umum perdana saham alias initial public offering.


Reporter: Akhmad Suryahadi | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Satu lagi Perusahaan jasa minyak dan gas (migas) yang berencana melepas sahamnya ke public. Adalah PT Kian Santang Muliatama Tbk yang akan menggelar penawaran umum perdana saham alias initial public offering. Perusahaan ini nantinya akan menggunakan kode saham RGAS.

RGAS melepas sebanyak-banyaknya 334,20 juta saham yang seluruhnya adalah saham baru yang dikeluarkan dari portepel yang mewakili 22,90% dari modal ditempatkan dan disetor setelah IPO.

Harga penawaran awal yang dipasang RGAS berada di rentang Rp 115 sampai dengan Rp 122 per saham. Sehingga, RGAS berpotensi meraup dana segar sebanyak-banyaknya Rp 40,77 miliar dari aksi korporasi ini.

Baca Juga: Kian Santang Muliatama (RGAS) Mulai Proses IPO

Melansir laman e-IPO, Selasa (17/10), sekitar Rp 14,68 miliar dana IPO akan digunakan RGAS untuk pembelian 99% saham PT Kian Santang dan setoran modal untuk modal kerja PT Kian Santang. Kemudian, sekitar Rp 6,31 miliar akan digunakan untuk pembelian 99% saham PT Karya Instrumindo Simpati dan setoran modal untuk PT Karya Instrumindo Simpati.

Sekitar Rp 9,63 miliar akan digunakan untuk akuisisi merk Ergas dan Kians. Lalu, sekitar Rp 7,63 miliar akan digunakan RGAS untuk akuisisi merk Ergas, dan sekitar Rp 2 miliar akan digunakan RGAS untuk akuisisi merk Kians yang dimiliki oleh PT Ergas Kians Ikonig.

Terakhir, dana sisa IPO akan digunakan untuk modal kerja RGAS yaitu untuk pembiayaan kebutuhan operasional sehari-hari,.

Secara bersamaan, RGAS juga menerbitkan sebanyak-banyaknya 200,52 juta Waran Seri I yang menyertai saham baru atau sebanyak 17,82% dari total jumlah saham ditempatkan dan disetor penuh. Waran Seri I diberikan secara cuma-cuma sebagai insentif bagi para pemegang saham baru

Setiap pemegang 5 saham baru RGAS berhak memperoleh 3 Waran Seri I, dimana setiap 1 Waran Seri I memberikan hak kepada pemegangnya untuk membeli 1  saham baru RGAS yang dikeluarkan dalam portepel.

Harga pelaksanaan Waran Seri I adalah Rp 210. Sehingga,  total hasil pelaksanaan Waran Seri I adalah sebanyak-banyaknya Rp42.10 miliar. Dana yang diperoleh dari pelaksanaan Waran Seri I seluruhnya akan digunakan untuk modal kerja.

Baca Juga: Perusahaan Jasa Migas Kian Santang Muliatama (RGAS) Pasang Harga IPO Rp 115-Rp 122

RGAS memulai masa penawaran awal (bookbuilding) pada 16 Oktober – 18 Oktober 2023. Bertindak sebagai penjamin pelaksana emisi efek adalah PT Erdikha Elit Sekuritas.

RGAS adalah perusahaan yang bergerak di bidang jasa penunjang industri gas, meliputi penyediaan product (spare parts) hingga ke engineering, procurement and construction (EPC). Berkantor pusat di Kota Bekasi, Jawa Barat dan berdiri sejak 2018

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×