kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ini sentimen yang membuat rupiah perkasa pada perdagangan hari ini


Selasa, 03 November 2020 / 17:35 WIB
Ini sentimen yang membuat rupiah perkasa pada perdagangan hari ini
ILUSTRASI. Rupiah ditutup menguat


Reporter: Intan Nirmala Sari | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kombinasi sentimen positif dari eksternal dan internal membawa rupiah perkasa pada perdagangan hari ini. Dari eksternal, hal tersebut ditandai oleh minat pelaku pasar terhadap aset berisiko jelang pemilihan umum presiden Amerika Serikat (AS).

Mengutip Bloomberg, Selasa (3/11) rupiah di pasar spot ditutup menguat di level Rp 14.585 per dolar AS. Posisi ini menguat 0,38% dibandingkan penutupan Senin (2/11) di Rp 14.640 per dolar AS.

Setali tiga uang, rupiah di kurs tengah Bank Indonesia juga menanjak 0,74% ke Rp 14.609 per dolar AS. 

Selain sentimen eksternal, rupiah juga mendapat sokongan dari dalam negeri. Yakni berkat proyeksi ekonomi Indonesia di kuartal III-2020 yang dianggap lebih baik dari perkiraan. 

Baca Juga: Perkasa, rupiah ditutup menguat 0,38% ke Rp 14.585 per dolar AS pada hari ini (3/11)

Hal tersebut juga akan jadi katalis bagi pergerakan rupiah pada Rabu (4/11). "Kami perkirakan ekonomi kuartal III-2020 sekitar -3% atau lebih baik dibandingkan kuartal II-2020 yang berada di -5,32%," kata Analis Pasar Uang Bank Mandiri Reny Eka Putri, Selasa (3/11).

Ekonomi Indonesia diyakini membaik selama periode Juli-September 2020 karena aktivitas ekonomi yang kembali berjalan, pasca lesu akibat pandemi Covid-19. Reny juga menambahkan, bahwa aktivitas sektor industri dan mobilitas masyarakat tampak lebih baik dibandingkan kuartal sebelumnya. 

Sementara itu, hasil pemilu AS juga diperkirakan mampu mendukung risk appetite pasar. Kondisi tersebut juga bakal mendukung capital inflow yang diperkirakan berlanjut di pasar domestik.

Untuk itu, Reny memperkirakan pergerakan rupiah pada perdagangan besok akan menguat di kisaran Rp 14.510 per dolar AS hingga Rp 14.598 per dolar AS.

Selanjutnya: Melaju kencang, penguatan rupiah akan berlanjut esok

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet Managing Customer Expectations and Dealing with Complaints

[X]
×