Reporter: Dityasa H Forddanta | Editor: Asnil Amri
JAKARTA. PT Indomobil Sukses Makmur Tbk (IMAS) baru saja mengantarkan anak usahanya, PT Indomobil Multi Jaya (IJM) menggelar perhelatan initial public offering (IPO). Harga saham IJM nantinya diperkirakan ada di level Rp 500-Rp 650 per saham.
Dengan 1,29 miliar saham yang dilepas ke publik, maka manajemen mengincar duit segar sekitar Rp 645,5 miliar-Rp 839,15 miliar. Dari dana itu, sebesar 40% atau sekitar Rp 258,2 miliar-Rp 335,66 miliar akan digunakan untuk mengurangi beban pinjaman anak usaha IJM, yaitu PT CSM Corporatama.
Nah, berdasarkan prospektus perusahaan, (11/11), berikut rincian nilai yang diperoleh CSM hingga Juni 2013:
- Pinjaman dari Bank Mandiri dengan bunga 10,5%-10,75% per tahun. Pinjaman ini diperoleh pada 30 Maret 2012 lalu dengan tenor 48 bulan. Hingga Juni 2013, nilai pinjamannya Rp 135,55 miliar.
- Pinjaman dari Bank BRI dengan bunga 9%-10% per tahun. Pinjaman ini diperoleh pada 11 Mei 2012 dan 6 Mei 2013 dengan tenor 60 bulan. Hingga Juni 2013, nilai pinjamannya Rp 512,11 miliar.
- Pinjaman dari Bank DBS Indonesia dengan bunga 8%-8,2510% per tahun. Pinjaman ini diperoleh pada 13 Agustus 2012 dan akan jatuh tempo hingga 9 September 2014. Hingga Juni 2013, nilai pinjamannya Rp 194 miliar.
- Pinjaman dari CIMB Niaga Syariah dengan bunga 11% per tahun. Pinjaman ini diperoleh pada 3 November 2012 dengan tenor 48 bulan. Hingga Juni 2013, nilai pinjamannya Rp 36,79 miliar.
- Pinjaman dari Bank BCA Syariah dengan bunga 11,75% per tahun. Pinjaman ini diperoleh pada 20 Oktober 2010 dengan tenor 60 bulan. Hingga Juni 2013, nilai pinjamannya Rp 28,65 miliar.
- Pinjaman dari Bank Pan Indonesia dengan bunga 11% per tahun. Pinjaman ini diperoleh pada 24 Februari 2012 dengan tenor 45 bulan. Hingga Juni 2013, nilai pinjamannya Rp 11,59 miliar.
- Pinjaman dari Bank Mayora dengan bunga 10,75%-11,5% per tahun. Pinjaman ini diperoleh pada 20 April 2012 dan 12 Maret 2012 dengan tenor 48 bulan. Hingga Juni 2013, nilai pinjamannya Rp 512,11 miliar.
- ika dijumlahkan, maka pinjaman yang segera dikurangi bebannya oleh CSM mencapai Rp 931,14 miliar. Dengan kata lain, hasil dana segar IJM baru meng-cover 28% hingga 36% dari utang tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News