Reporter: Rizki Caturini | Editor: Rizki Caturini
Berikut berita-berita paling populer pilihan pembaca www.kontan.co.id :
Emas Lagi Murah
JAKARTA. Harga emas sedang murah. Tren koreksi harga emas di pasar spot membuat harga emas batangan ikut menurun. Berita ini menjadi yang terfavorit pilihan pembaca dalam sepekan pada situs www.kontan.co.id.
Tidak hanya di divisi Logam Mulia PT Aneka Tambang Tbk, emas bersertifikasi Antam juga bisa diproleh di toko-toko perhiasan emas. Malah, beberapa toko emas ini berani menawarkan harga emas batangan lebih murah ketimbang harga emas Antam.
Rata-rata harga emas 10 gram bersertifikasi Antam di toko-toko perhiasan di Cikini, misalnya, sekitar Rp 430.000 per gram. Harga emas ukuran yang sama di toko-toko emas di Melawai sekitar Rp 450.000 per gram. Tapi, harga emas batangan dengan ukuran yang sama di Pasar Baru agak lebih tinggi sekitar Rp 460.000 per gram. Sebagai perbandingan, harga emas Antam ukuran 10 gram di Logam Mulia, Senin (1/7), senilai Rp 459.000 per gram. Semua harga ini di luar ongkos kirim.
Sejumlah pedagang emas di sentra emas seperti di Cikini mengaku, permintaan mulai naik ketika harga emas terkoreksi di level Rp 500.000-an per gram. Jumat (5/7), harga emas antam ukuran 1 gram Rp 494.000 per gram.
Cindy Silviana Sukma, Rizki Caturini
Masa Suram Emas
Kilau emas kian memudar. Pada 2012, emas hanya menorehkan kenaikan sebesar 11%. Harga rata-rata emas sepanjang 2012 US$ 1.679 per ons troi.
Pelemahan harga emas itu berlanjut hingga 2013. Awal April, emas dinyatakan memasuki tren bearish. Saat itu, harga kontrak emas jatuh hingga ke US$ 1.483 per on troi. Itu artinya, harga emas anjlok 22% dari rekor tertingginya pada Agustus 2011.
Lukman Leong, Chief Analyst Platon Niaga Berjangka berpendapat, tren bearish dipicu sentimen negatif yang terus berdatangan, seperti isu pengurangan stimulus The Fed.
Dityasa H Forddanta
Profil Saratoga
PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG) akhirnya melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI). Perusahaan investasi ini mencatatkan saham perdana di BEI pada 26 Juni. Setelah IPO, emiten yang didirikan oleh keluarga Soeryadjaya ini berharap, bisa mempertahankan pertumbuhan pendapatan di atas 30% per tahun. Pendapatan Saratoga mencapai Rp 2,36 triliun di 2012.
Korenelius Pandu Wicaksono
Heineken Beli Multi Bintang
Heineken International BV, bertekad menjadi pemegang saham mayoritas PT Multi Bintang Indonesia Tbk (MLBI) lagi. Heineken akan membeli 75,10% saham produsen merek Bir Bintang itu dari tangan Asia Pacific Breweries Limited (APB).
Saat ini, APB memiliki 15.823.570 unit atau 75,10% saham Multi Bintang. Harga MLBI adalah Rp 1,2 juta per saham. Dengan begitu, Heineken setidaknya harus membayar Rp 18,99 triliun untuk memborong mayoritas saham Multi Bintang. Transaksi ini menjadi salah satu agenda dalam RUPSLB Multi Bintang yang digelar 16 Juli 2013.
Yuwono, Sunarti, Avanty
Kisah Sukses Zhang Xin
Zhang Xin dibesarkan dalam kemiskinan dan pada usia 14 tahun, ia menjadi buruh di sebuah pabrik. Saat ini Zhang menjadi wanita terkaya di dunia urutan ketujuh versi Forbes. Harta pengembang properti ini US$ 3,6 miliar.
Dyah Megasari, CNN
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News