Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 24,64 poin atau 0,54% ke level 4.630,13 pada perdagangan Selasa (5/5).
IHSG rebound terkerek aksi net buy asing terhadap saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) yang telah diborong dalam tiga hari perdagangan berturut-turut.
Baca Juga: IHSG ditutup menguat 0,54% ke level 4.630,13 pada perdagangan Selasa (5/5)
Mengutip data RTI, sebanyak 221 saham naik, 177 saham turun dan 147 lainnya tidak berubah. Total volume perdagangan 6,07 miliar saham. Adapun nilai perdagangannya di BEI mencapai Rp 5,22 triliun dan frekuensi transaksi mencapai 486.232 kali.
Delapan dari 10 sektor menghijau. Sektor yang menguat paling tinggi adalah konstruksi naik 2,19%, sektor barang konsumsi naik 1,82% dan sektor pertanian naik 1,08%.
Adapun sektor yang berada di zona merah adalah industri dasar turun 0,51% dan infrastruktur turun 0,09%.
Baca Juga: Pertumbuhan ekonomi melambat, ekonom prediksi jumlah orang miskin melonjak
Kendati demikian, secara keseluruhan, investor asing masih mencatat net sell atau jual bersih sebesar Rp 429,95 miliar di seluruh pasar. Namun aksi net sell asing tertahan oleh aksi buy asing terhadap saham-sahan ini.
Ini 10 saham net buy terbesar investor asing pada perdagangan Selasa 5 Mei 2020.
No | Nama Emiten | Kode Saham | Nilai (Rp/Miliar) |
1 | PT Bank Central Asia Tbk | BBCA | 90,8 |
2 | PT Unilever Indonesia Tb | UNVR | 58,4 |
3 | PT HM Sampoerna Tbk | HMSP | 16,8 |
4 | PT Vale Indonesia Tbk | INCO | 12,7 |
5 | PT Jasa Marga (Persero) Tbk | JSMR | 11,6 |
6 | PT Media Nusantara Citra Tbk | MNCN | 10,9 |
7 | PT Adaro Energy Tbk | ADRO | 5,9 |
8 | PT Mega Manunggal Property Tbk | MMLP | 4,2 |
9 | PT Semen Indonesia (Persero) Tbk | SMGR | 3,8 |
10 | PT Mitra Adiperkasa Tbk | MAPI | 2,7 |
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News