Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berupaya menguji rekor tertinggi baru setelah gagal menguat di perdagangan kemarin. Jumat (16/8) pukul 9.05 WIB, IHSG menguat 0,43% ke 7.441.
Sepuluh dari 11 indeks sektoral menguat pada pagi ini. Hanya sektor teknologi yang turun 0,37%. Sementara sektor infrastruktur mencatat kenaikan tertinggi, yakni 0,83%. Sektor energi melaju 0,70%. Sektor barang baku naik 0,52%. Sektor barang konsumsi nonprimer menguat 0,43%.
Sektor properti dan real estat menanjak 0,43%. Sektor transportasi dan logistik menguat 0,39%. Sektor kesehatan menanjak 0,29%. Sektor keuangan naik 0,22%. Sektor perindustrian menguat 0,12%.
Top gainers LQ45 pagi ini adalah:
- PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) 3,25%
- PT Merdeka Battery Materials Tbk (MBMA) 1,80%
- PT Telkom Indah Kita Pulp & Paper Tbk (INKP) 1,51%
Top losers LQ45 terdiri dari:
- PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) -1,85%
- PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) -0,39%
- PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) -0,33%
Selanjutnya: Ganti Nama dan Rebranding, Laba Aspirasi Hidup Indonesia (ACES) Bisa Tertekan
Menarik Dibaca: Cara Cek Nomor Tri, Berguna Saat Anda Lupa Nomor HP!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News