Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melaju 0,22% atau 16,08 poin ke 7.170,74 pada akhir perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (20/1).
Investor asing mencatat net sell atau jual bersih Rp 276,27 miliar di seluruh pasar saat IHSG menguat di hari keempat berturut-turut hari ini. Net sell asing di pasar reguler mencapai Rp 317,01 miliar. Sedangkan di pasar negosiasi, asing mencatat net buy Rp 40,74 miliar.
Saham-saham dengan net buy terbesar asing hari ini adalah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp 368,94 miliar, PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp 40,03 miliar, dan PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) Rp 34,22 miliar.
Sedangkan saham-saham dengan net sell terbesar asing adalah PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 799,71 miliar, PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) Rp 106,73 miliar, dan PT Medikaloka Hermina Tbk (HEAL) Rp 29,23 miliar.
Baca Juga: BEI dan OJK Buka Suara Soal Dampak Pelantikan Trump ke Bursa
Top gainers LQ45 hari ini adalah:
- PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) 5,59%
- PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) 4,17%
- PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) 3,36%
Top losers LQ45 terdiri dari:
- PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) -2,96%
- PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) -2,78%
- PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) -2,77%
Baca Juga: Simak Rekomendasi Teknikal Saham ICBP, MAPI, SMRA untuk Perdagangan Selasa (21/1)
Delapan indeks sektoral menyokong kenaikan IHSG hari ini. Sektor teknologi melesat 1,20%. Sektor barang baku melonjak 1,18%. Sektor energi menguat 0,91%. Sektor keuangan naik 0,69%.
Sektor barang konsumsi nonprimer menanjak 0,67%. Sektor transportasi dan logistik naik 0,65%. Sektor properti dan real estat menguat 0,35%. Sektor infrastruktur terangkat 0,17%.
Sementara tiga sektor berada di zona merah. Sektor barang konsumsi primer turun 0,88%. Sektor perindustrian terpangkas 0,74%. Sektor kesehatan melemah 0,43%.
Total volume transaksi bursa mencapai 19,58 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 10,63 triliun. Sebanyak 320 saham menguat. ADa 277 saham yang melemah dan 214 saham flat.
IHSG tercatat menguat 2,19% dalam sepekan terakhir. Sedangkan sejak awal tahun, IHSG menguat 1,28%.
Selanjutnya: Belanja JKT48 Points Pakai Tabungan Bebas Biaya Ini Bisa Dapat Cashback Spesial
Menarik Dibaca: Hujan Turun di Daerah Mana? Ini Ramalan Cuaca Besok (21/1) di Jawa Barat
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News