Reporter: Asnil Bambani Amri | Editor: Asnil Amri
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada sesi pertama ditutup melemah 45,44 poin atau turun 0,96% menjadi 4672,66. Tercatat ada 69 saham yang naik dan 159 saham yang turun dan 83 saham diam tak bergerak.
Sampai jeda makan siang tersebut, tercatat saham yang ditransaksikan berjumlah 1./732,93 miliar saham dengan nilai Rp 2.081,70 triliun. Hanya ada satu sektor yang berada di zona hijau, yakni sektor industri lainnya yang naik 0,46%.
Sedangkan sembilan sektor lainnya berada di zona merah yang dipimpin oleh sektor produk konsumen turun 1,83%, finance turun 1,32%, pertambangan turun 1,17%, konstruksi turun 1,16%, manufaktur turun 1,09%, perkebunan turun 0,86%, perdagangan turun 0,52% dan infrastruktur turun 0,35%.
Sedangkan saham LQ45 yang berada di posisi top losers pada sesi pertama perdagangan hari ini adalah; PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) turun 4,31%, disusul PT Global Mediacom Tbk (BMTR) turun 4,04%, PT Vale Indonesia Tbk (INCO) turun 3,61%, PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) turun 3,09%, dan PT Indofood CBP Sukses (ICBP) turun 3,06%, dan Bumi Resources Tbk (BUMI) turun 2.94%.
Sedangkan saham LQ45 yang tercatat sebagai top gainers sesi pertama perdagangan adalah; PT Malindo Feedmill Tbk (MAIN), PT Indofood Sukses Makmur (INDF) naik 2,24%, PT United Tractors Tbk (UNTR) naik 0,92%, PT Perusahaan gas tabungan Negara (PGAS) naik 0,88%, dan ASII naik 0,76%.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News