kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45892,55   -0,88   -0.10%
  • EMAS1.333.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

IHSG Diprediksi Menguat Terbatas, Simak Saham Rekomendasi Analis, Senin (21/8)


Senin, 21 Agustus 2023 / 04:30 WIB
IHSG Diprediksi Menguat Terbatas, Simak Saham Rekomendasi Analis, Senin (21/8)


Reporter: Pulina Nityakanti | Editor: Noverius Laoli

KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi menguat terbatas pada perdagangan Senin (21/8).

Pada perdagangan Jumat (18/8) lalu, IHSG ditutup melemah 40,62 poin atau 0,59% ke level 6.859,91.

Melansir RTI, Minggu (20/8), IHSG melemah 0,48% dalam sepekan kemarin.

Baca Juga: Pendapatan Melejit 50%, Cek Ekspansi Bisnis Dyandra Media (DYAN) Tahun Ini

Pengamat pasar modal dan Founder WH Project William Hartanto mengatakan, pelemahan IHSG pada hari Jumat hanya faktor teknikal. 

Menurutnya, IHSG pada Jumat kemarin masih menguji resistance di level 6.900.

 

“Namun, jika dilihat dalam sepekan kemarin, IHSG memang bergerak sideways, mengikuti tren sejak awal tahun 2023 ini,” ujarnya kepada Kontan, Sabtu (19/8).

Baca Juga: IHSG Diprediksi Bisa Melampaui Level 7.000 pada Akhir Tahun 2023

William memproyeksikan, IHSG pada perdagangan Senin akan berpotensi menguat terbatas di level support 6800 dan resistance 6900.

Untuk rekomendasi saham, William merekomendasikan beli untuk EXCL dengan target harga Rp 2.500 per saham, DSNG Rp 640 per saham, dan PGAS Rp 1.525 per saham.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Practical Business Acumen Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×