kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45919,51   10,20   1.12%
  • EMAS1.350.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

IHSG diprediksi bergerak terbatas, saham-saham ini bisa dicermati pada Jumat (28/5)


Jumat, 28 Mei 2021 / 07:11 WIB
IHSG diprediksi bergerak terbatas, saham-saham ini bisa dicermati pada Jumat (28/5)
ILUSTRASI. IHSG ditutup menguat 25,98 poin atau 0,45% ke 5.841,82 pada akhir perdagangan Kamis (27/5).


Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 25,98 poin atau 0,45% ke 5.841,82 pada akhir perdagangan Kamis (27/5).

William Surya Wijaya, Analis Indosurya Bersinar Sekuritas mengatakan, pola gerak IHSG telah berhasil menggeser rentang konsolidasi ke arah yang lebih baik. Sedangkan peluang kenaikan masih terlihat dalam pergerakan IHSG.

"Fluktuasi nilai tukar rupiah serta harga komoditas juga masih akan mewarnai pergerakan IHSG hingga beberapa waktu mendatang," ujar William dalam riset, Kamis (27/5).

Ia memprediksi IHSG masih berpotensi bergerak dalam rentang terbatas dengan range 5.741-5.978 pada Jumat (28/5). Adapun beberapa saham yang bisa dicermati meliputi TLKM, UNVR, ICBP, ASII, SMGR, EXCL, dan ASRI.

Baca Juga: IHSG diramal bergerak terbatas pada Jumat (27/5), saham-saham ini bisa dicermati

Analis Kiwoom Sekuritas Indonesia Sukarno Alatas menuturkan, IHSG ditutup menguat ke level 5.841 dengan candle bearish. Dia bilang IHSG sempat breakup 5.883 dan tidak mampu bertahan di atasnya.

Sukarno menambahkan, indikator stochastic bullish, MACD histogram ke arah positif (line melemah) dan volume meningkat. Dia memproyeksi IHSG bisa turun dulu ke area support 5.815 untuk menutup gap. Jika kembali breakdown IHSG bisa lanjut ke 5.805.

Adapun untuk resistance berada di kisaran 5.883–5.892. Beberapa saham yang bisa dicermati pada Jumat (28/5) seperti ICBP, MDKA, PNBS, dan TLKM.

Baca Juga: Analis proyeksikan IHSG melemah pada perdagangan Jumat (28/5), cermati saham ini

Baca Juga: Wall Street menguat meski saham-saham teknologi tertekan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×