Reporter: Krisantus de Rosari Binsasi | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat pada akhir perdagangan Senin (15/4). IHSG menguat 0,46% ke level 6.435,15.
Analis Panin Sekuritas William Hartanto mengatakan pergerakan indeks pada hari ini dibayangi oleh sentimen eksternal dan internal. "Sentimen eksternal datang dari penguatan Dow Jones. Sementara internal karena ada technical rebound dari sahan GGRM maupun HMSP dan kenaikan saham-saham konstruksi," terang dia pada Senin (15/4).
Selanjutnya untuk perdagangan Selasa (16/4), ia memperkirakan IHSG akan tetap dalam tren penguatan. "Sentimen untuk besok hanya kelanjutan untuk take profit menanti hasil pemilu saja," lanjutnya.
Maka ia meramalkan indeks bakal menguat dalam kisaran support maupun resistance masing-masing di level 6.420-6.480.
Untuk perdagangan esok hari, William juga menyarankan agar investor mencermati saham-saham seperti BBRI, BBTN, DYAN, WSKT, WIKA dan PTPP.
Sementara itu, analis Indopremier Sekuritas Mino menilai sepanjang hari ini IHSG dibayangi oleh sentimen terkait musim laporan keuangan di AS dan harga komoditas.
"Untuk internal surplusnya neraca perdagangan, tren penguatan rupiah dan kodusifnya situasi politik menjelang pemilu," ucapnya.
Untuk esok hari, ia bilang, sentimennya masih sama.
Maka ia memprediksi indeks bakal menguat terbatas dengan support di level 6.405 dan resistance pada level 6.465.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News