kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.606.000   15.000   0,94%
  • USD/IDR 16.290   50,00   0,31%
  • IDX 7.257   75,31   1,05%
  • KOMPAS100 1.072   13,85   1,31%
  • LQ45 846   11,73   1,41%
  • ISSI 216   3,00   1,41%
  • IDX30 435   5,37   1,25%
  • IDXHIDIV20 520   7,40   1,44%
  • IDX80 122   1,62   1,34%
  • IDXV30 124   0,62   0,50%
  • IDXQ30 143   2,07   1,47%

Harga Komoditas Energi Turun di Awal 2023, Intip Arah Harga Selanjutnya


Senin, 20 Februari 2023 / 16:53 WIB
Harga Komoditas Energi Turun di Awal 2023, Intip Arah Harga Selanjutnya
ILUSTRASI. Harga komoditas energi, seperti batubara, minyak bumi, dan gas alam turun di awal tahun 2023.


Reporter: Pulina Nityakanti | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga komoditas energi, seperti batubara, minyak bumi, dan gas alam turun di awal tahun 2023. Senin (20/2) pukul 14.27 WIB, harga minyak WTI berada di US$ 76,8 per barel, turun 6,02% dalam sebulan terakhir dan turun 16,62% secara tahunan.

Harga gas alam mencapai US$ 2,42 per MMBtu, turun 31,83% dalam sebulan terakhir dan terkoreksi 50,43% YoY. Sementara, harga batubara US$ 209,3 per ton, turun 43,11% dalam sebulan terakhir dan turun 43,11% YoY.

Founder Traderindo Wahyu Tribowo Laksono mengatakan, harga komoditas energi sudah tertekan sejak tahun 2022 lalu. Tekanan terhadap harga komoditas energi tahun 2022 lalu disebabkan oleh pergeseran narasi perihal inflasi ke resesi dalam waktu dekat.

“Risiko resesi bisa menyebabkan krisis ekonomi yang bisa terus menekan harga komoditas,” ujar Wahyu kepada Kontan.co.id, Senin (20/2).

Baca Juga: Harga komoditas Energi Dalam Tren Bearish, Bagaimana Prospek Sahamnya?

Wahyu mengatakan, inflasi akhirnya menurun pada kuartal keempat 2022 dan membuat harga komoditas tak terkoreksi makin dalam. Namun, hal itu tak serta merta membuat penurunan harga komoditas energi berhenti.

Menurut Wahyu, ada beberapa faktor yang menyebabkan tekanan terhadap harga komoditas energi di tahun 2023. Pertama, adanya ketidakpastian antara resesi di Amerika Serikat (AS) dan respons kebijakan The Fed yang belum dipastikan akan hawkish atau dovish dalam menaikkan suku bunganya.

“Jika The Fed mengetatkan kebijakan moneternya, harga komoditas energi akan mengalami penurunan di tahun ini,” ungkap Wahyu.

Kedua, adanya reopening perekonomian pascapandemi Covid-19 yang sebenarnya bisa menaikkan harga komoditas energi. Tapi, ada ketidakpastian dari situasi geopolitik dan ancaman negatif resesi global yang masih sangat kuat. Wahyu menyebut, secara umum, harga komoditas energi masih konsolidasi tahun ini.

Baca Juga: Permintaan Batubara Indonesia Berpotensi Turun, Ini Dampaknya ke Kinerja Ekspor

Ketiga, musim dingin di Eropa dan AS yang lebih hangat dari perkiraan. Harga gas alam AS jauh lebih murah daripada di Eropa berkat melonjaknya pasokan shale gas pada tahun 2021.

“Permintaan gas alam juga merosot dalam beberapa hari terakhir, karena prediksi cuaca dingin yang seharusnya terjadi di musim dingin ini, tetapi cuacanya justru lebih hangat,” tutur dia.

Wahyu mengatakan, prediksi harga batubara sepanjang tahun 2023 ada di kisaran US$ 100 per ton–US$ 350 per ton dengan harga konsolidasi ada di sekitar US$ 200 per ton. Harga minyak bumi diproyeksikan ada di sekitar US$ 70 per barel sepanjang tahun 2023. Sementara, harga gas alam sepanjang tahun 2023 diproyeksikan di kisaran US$ 1,5 per MMBtu–US$ 6 per MMBtu.

“Harga gas alam memang bisa bergerak sangat dramatis. Volatilitas harga gas alam bisa mencapai 60%. Resistance di US$ 6 per MMBtu bisa terjadi di akhir tahun 2023,” pungkas Wahyu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Bond Voyage Mastering Strategic Management for Business Development

[X]
×