Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas melanjutkan penurunan kemarin meski masih berada di sekitar level tinggi. Kamis (18/10) pukul 7.47 WIB, harga emas untuk pengiriman Desember 2018 di Commodity Exchange berada di US$ 1.225,80 per ons troi.
Harga emas ini turun 0,13% jika dibandingkan dengan harga penutupan kemarin pada US$ 1.227,40 per ons troi. Dalam dua hari, mengakumulasi penurunan 0,42%.
Penurunan harga emas ini terjadi di tengah penguatan nilai tukar dollar AS. Indeks dollar menguat tajam dalam dua hari terakhir meski masih berada di bawah level 96.
"Catatan rapat The Fed yang memberi sinyal kenaikan suku bunga lagi menjadi pemberat harga emas," kata Bob Haberkorn, senior market strategist RJO Futures kepada Reuters.
Haberkorn menambahkan, emas bersaing dengan imbal hasil tinggi yang ditawarkan US Treasury dan ini akan berlanjut. Seluruh anggota Federal Open Market Committe menyetujui kenaikan suku bunga pekan lalu.
Ini adalah kenaikan suku bunga acuan ketiga tahun ini. The Fed diperkirakan akan menaikkan lagi suku bunga acuan pada Desember mendatang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News