Reporter: Wahyu Tri Rahmawati | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga emas sedikit berubah pada hari Jumat. Investor bersikap hati-hati menjelang laporan pekerjaan utama Amerika Serikat (AS) yang dapat memengaruhi jalur suku bunga Federal Reserve.
Jumat (4/1) pukul 17.19 WIB, harga emas spot stabil pada US$ 2.659,13 per ons troi setelah mencapai rekor tertinggi US$ 2.685,42 per ons troi pada pekan lalu. Harga emas berjangka AS datar pada Us$ 2.679,10 per ons troi.
"Emas telah mengalami kenaikan yang sangat baik dalam beberapa minggu terakhir, jadi (tidak) mengejutkan jika emas tidak naik secara signifikan. Imbal hasil Treasury AS telah meningkat dan dolar telah terapresiasi, menghadirkan beberapa hambatan meskipun ada angin kencang geopolitik," kata Nitesh Shah, ahli strategi komoditas di WisdomTree sepertiĀ dikutip Reuters.
Indeks dolar menuju kenaikan mingguan, membuat emas batangan lebih mahal bagi pemegang mata uang lainnya.
Baca Juga: Sri Mulyani Tak Risau Indonesia Alami Deflasi Lima Bulan Beruntun. Ini Alasannya
Presiden AS Joe Biden mengatakan, dia tidak akan bernegosiasi di depan umum ketika ditanya apakah dia telah mendesak Israel untuk tidak menyerang fasilitas minyak Iran. Israel memulai serangan darat di Lebanon pada pekan ini. Israel mengatakan bahwa mereka bertujuan untuk mengalahkan Hizbullah.
Emas batangan cenderung tumbuh pesat selama periode suku bunga rendah dan adanya konflik geopolitik.
Fokus utama hari ini adalah laporan penggajian nonpertanian AS yang akan dicermati para pedagang untuk bertaruh pada langkah kebijakan Federal Reserve berikutnya.
"Data penggajian yang lemah dapat meningkatkan ekspektasi untuk pemangkasan yang lebih agresif dan mengembalikan emas ke dekat US$ 2.683," kata Shah.
Baca Juga: Permintaan Safe Haven Naik Mengangkat Harga Emas
Tetapi jika ada indikasi dalam laporan bahwa pelemahan penggajian berasal dari kerusakan akibat badai, hal itu dapat mengurangi dampak data terhadap harga emas.
Sementara itu, permintaan emas di India sedikit membaik pada pekan ini karena festival yang akan datang. Tetapi permintaan tetap lebih rendah dari biasanya karena harga yang tinggi.
Harga perak spot naik 0,1% menjadi US$ 32,08 dan menuju kenaikan mingguan. Harga platinum naik 1% menjadi US$ 1.000,60 dan paladium naik 0,4% menjadi US$ 1.004,09.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News