kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.896.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.820   -41,00   -0,24%
  • IDX 6.442   73,17   1,15%
  • KOMPAS100 923   0,44   0,05%
  • LQ45 723   -0,82   -0,11%
  • ISSI 202   3,78   1,91%
  • IDX30 377   -0,84   -0,22%
  • IDXHIDIV20 459   0,93   0,20%
  • IDX80 105   -0,21   -0,20%
  • IDXV30 112   0,60   0,54%
  • IDXQ30 124   -0,13   -0,11%

Fundamental menarik, beli saham ANTM


Senin, 20 Februari 2017 / 19:07 WIB
Fundamental menarik, beli saham ANTM


Reporter: Dityasa H Forddanta | Editor: Yudho Winarto

JAKARTA. Peraturan Pemerintah Nomor 1/2017 terkait relaksasi ekspor nikel low grade memberikan sentimen positif bagi PT Aneka Tambang (Persero) Tbk (ANTM). Dengan kebijakan tersebut, perseroan kembali bisa mengekspor komoditas tersebut.

Terakhir kalinya komoditas ini diekspor adalah pada 2013 lalu. Sehingga, untuk jangka pendek, kinerja ANTM akan terangkat.

"Kami memprediksi nikel low grade akan berkontribusi 13,5% dari total penjualan tahun ini," ujar analis NH Korindo Securities Raphon Prima dalam risetnya, Senin (20/2).

Sementara, untuk jangka panjang, ANTM sudah memiliki sejumlah kontrak atas sumber baru tambang emasnya. Perseroan juga terus meningkatkan kapasitas produksi ferronickel.

Dengan semua prospek itu, Raphon merekomendasikan buy saham ANTM dengan target harga Rp 1.175 per saham. "Level harga ini merefleksikan forward EV/EBITDA sebesar 19.2 kali," pungkas Raphon.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×