Reporter: Dyah Ayu Kusumaningtyas | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
JAKARTA. Analis eTrading Securities Grady Wijaya memberikan rekomendasi buy untuk saham PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA). Menurut Grady, pemberian rekomendasi ini dengan mempertimbangkan pertumbuhan operasional GIAA yang kuat pada dua sektor penerbangan, baik domestik maupun internasional.
Selain itu, dia mengestimasi, P/E GIAA akan menjadi 17,8x pada akhir tahun yang mencerminkan laba bersih akan meningkat 26,56% dibandingkan periode lalu. "Maka target harga ke level Rp 800 per saham memperlihatkan potensi keuntungan 15,9% dari harga pasar," ujar Grady, Selasa (13/11).
Grady juga memprediksi, pendapatan dan laba bersih GIAA masing-masing akan bertumbuh 24% dan 26,56% menjadi setara dengan Rp 33,68 triliun dan Rp 1,01 triliun pada akhir tahun ini, dengan asumsi, harga minyak dunia akan mencapai US$ 99,51 per barel.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News