kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.703.000   40.000   1,50%
  • USD/IDR 16.978   61,00   0,36%
  • IDX 9.113   37,33   0,41%
  • KOMPAS100 1.261   5,14   0,41%
  • LQ45 892   2,19   0,25%
  • ISSI 333   2,54   0,77%
  • IDX30 454   1,76   0,39%
  • IDXHIDIV20 538   4,13   0,77%
  • IDX80 140   0,48   0,34%
  • IDXV30 148   1,45   0,99%
  • IDXQ30 146   0,75   0,52%

Erafone dan The Gioi Di Dong Umumkan Kerja Sama Joint Venture


Selasa, 15 Maret 2022 / 17:56 WIB
Erafone dan The Gioi Di Dong Umumkan Kerja Sama Joint Venture
ILUSTRASI. Penjualan ponsel di gerai Erafone, Jakarta.


Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Anak perusahaan Erajaya Group yakni PT Erafone Artha Retailindo (Erafone) resmi menjalin kerjasama joint venture dengan The Gioi Di Dong Joint Stock Company (The Gioi Di Dong), yang merupakan anak perusahaan dari Mobile World Investment Corporation di Vietnam.

Keduanya menjalin kerjasama melalui penandatanganan joint venture agreement untuk membentuk perusahaan patungan PT Era Blue Elektronic (Era Blue).

Budiarto Halim, Presiden Direktur Erafone mengatakan, gerai Era Blue pertama, yang dijadwalkan dibuka pada pertengahan 2022 di Jakarta akan membawa revolusi di industri ritel elektronik konsumen, dan menawarkan koleksi produk dan pengalaman konsumen yang lebih baik.

Toko Era Blue akan menghadirkan produk terbaru dan paling menarik dari merek consumer electronics terkenal dengan konsep yang menarik dan modern. Ia bilang, pengalaman konsumen semakin ditingkatkan dengan penggabungan inovasi digital terkini dengan eksekusi ritel dan standar visual merchandising terbaik.

Baca Juga: Beli 198,70 Juta Saham BYAN, Konglomerat Low Tuck Kwong Rogoh Kocek Rp 1,29 Triliun

“Kami merasa terhormat dapat menjalin kerjasama dengan The Gioi Di Dong, pemain terkemuka di industri consumer electronics di Vietnam. Inovasi dan strategi ekspansi mereka sangat sesuai dengan visi kami untuk menjadi yang terdepan di sektor ini,” paparnya dalam rilis, Selasa (15/4).

Budiarto menambahkan, kemitraan ini juga merupakan perpanjangan yang tepat dari kekuatan Erafone di jaringan ritel gadget. Pihaknya yakin bisa saling melengkapi dalam mewujudkan visi menjadi merek ritel terkemuka di sektor consumer electronics.

Nguyen Duc Tai, Chairman of the Board The Gioi Di Dong, menuturkan kerjasama yang antara Erafone dan The Gioi Di Dong akan membawa Joint Venture Era Blue menjadi consumer electronics No.1 dan paling tepercaya di Indonesia. Ia bilang, kemitraan strategis ini akan membawa banyak nilai tambah bagi Erafone dan The Gioi Di Dong.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
[Intensive Workshop] Foreign Exchange & Hedging Strategies Investing From Zero

[X]
×