kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.476.000   8.000   0,54%
  • USD/IDR 15.855   57,00   0,36%
  • IDX 7.134   -26,98   -0,38%
  • KOMPAS100 1.094   -0,62   -0,06%
  • LQ45 868   -3,96   -0,45%
  • ISSI 217   0,66   0,31%
  • IDX30 444   -2,90   -0,65%
  • IDXHIDIV20 536   -4,36   -0,81%
  • IDX80 126   -0,06   -0,05%
  • IDXV30 134   -2,14   -1,58%
  • IDXQ30 148   -1,23   -0,83%

Ciputra Development (CTRA) Targetkan Marketing Sales Rp 11,1 Triliun Tahun Ini


Senin, 11 Maret 2024 / 19:58 WIB
Ciputra Development (CTRA) Targetkan Marketing Sales Rp 11,1 Triliun Tahun Ini
ILUSTRASI. Warga melihat rancangan desain miniatur Kota Maja Raya di Maja, Lebak, Banten, Senin (30/10/2023). ANTARA FOTO/Muhammad Bagus Khoirunas/Spt.


Reporter: Pulina Nityakanti | Editor: Tendi Mahadi

KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Ciputra Development Tbk. (CTRA) menargetkan marketing sales atau pendapatan pra penjualan sebesar Rp 11,1 triliun di tahun 2024.

“Kami optimistis target marketing sales tercapai di tahun ini,” ujar Direktur CTRA Harun Hajadi kepada Kontan, Jumat (8/3).

CTRA pun masih optimistis penjualan produk hunian mereka bakal bagus di sepanjang tahun 2024. Meskipun begitu, Harun mengaku, masih ragu apakah AS akan menurunkan suku bunga di tahun ini. Sebab, ia menilai pertumbuhan ekonomi AS masih bagus sekali di kisaran 3,3% dan unemployment rate hanya 4,5%.

“Dengan kondisi itu, suku bunga masih sulit turun. Tetapi, ini pendapat saya,” ungkapnya.

Baca Juga: Martina Berto (MBTO) Kejar Penjualan Tumbuh 30%, Ini Strategi Bisnisnya

Di sisi lain, suku bunga acuan BI pun dilihat tak terlalu tinggi dan pasar properti Tanah Air juga masih sehat.

“Kebijakan PPN DTP sangat membantu, karena ada diskon 11%. Apalagi, penjualan rumah tapak memang bagian terbesar portofolio kami,” ungkapnya.

Asal tahu saja, CTRA mencatatkan rekor marketing sales sepanjang tahun 2023 senilai Rp 10,2 triliun. Capaian ini adalah capaian tertinggi sepanjang masa sekaligus berhasil melampaui target yang dibidik perseroan sebelumnya yang berada pada nilai Rp 9,8 triliun.

Jika dihitung, marketing sales tahun 2023 ini meningkat sebesar 24% secara year-on-year (YoY) dan mencapai 105% dari target.

Investor Relations CTRA Aditya Ciputra Sastrawinata mengatakan, sepanjang kuartal keempat tahun 2023, CTRA memperluas portofolio dengan meluncurkan dua proyek baru dan satu cluster baru pada proyek eksisting.

Langkah ini menyumbang marketing sales sebesar Rp 1,5 triliun dengan tingkat pengambilan 67% dari 1.241 unit.

“Kemudian, program insentif PPN yang kembali dilaksanakan terhitung sejak November 2023, semakin menunjang pertumbuhan tersebut dengan menyumbangkan marketing sales sebesar Rp769 miliar,” ujarnya dalam keterangan tertulis.

Baca Juga: Begini Strategi Adhi Commuter Properti (ADCP) Tingkatkan Bisnis Hotel Tahun Ini

Hipotek atau kredit pemilikan rumah (KPR) tetap menjadi metode pembayaran utama pelanggan dengan kontribusi 63% dari total marketing sales.

Segmen residensial tapak juga mencatatkan raihan positif dengan terus memberikan kontribusi kepada marketing sales Ciputra sebesar 80% dan pertumbuhan yang solid sebesar 26% secara tahunan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek)

[X]
×