Reporter: Krisantus de Rosari Binsasi | Editor: Handoyo .
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Chitose Internasional Tbk (CINT) tengah berupaya untuk memperluas pasarnya ke luar negeri di tahun 2019. Helina Widayani, Sekretaris Perusahaan CINT mengungkapkan bahwa pihaknya bakal melebarkan sayap ekspornya ke beberapa negara seperti Thailand, Malaysia, Australia dan Jepang.
"Sebenarnya ini masih dalam pembahasan, terutama mengenai bulan-bulan pengirimannya. Kemungkinan akan dilakukan pada semester II 2019 ini," paparnya kepada kontan.co.id, Jumat (29/3).
Sementara soal target kinerja dan rencana ekspansi lainnya di tahun ini, ia masih enggan memberikan penjelasan. "Kita belum bisa sampaikan karena akan menjadi pembicaraan dalam RUPS dan Pubex pada akhir April nanti," paparnya.
Asal tahu saja, Melalui anak perusahaannya, R&D dan business development melakukan ekspor produk berupa matras topper perdana ke Vietnam pada Jumat lalu (22/3).
Dedie Suherlan, Presiden Direktur CINT menjelaskan bahwa produk yang diekspor ini adalah kategori topper dan baby mattress. "Perpaduan antara teknologi Airmate dan material polyethylene kategori food grade cocok juga untuk pasar dalam negeri," katanya.
Berbicara tentang teknologi Airmate, lebih lanjut Dedie menjelaskan bahwa inovasi ini diciptakan agar dapat mengalirkan udara yang optimal sehingga dapat membantu meregulasi suhu tubuh dan membuat tubuh terasa lebih sejuk. "Yang artinya, dapat mengurangi keringat sehingga tidur pun menjadi lebih nyaman dan berkualitas," tandasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News