Reporter: Yuliana Hema | Editor: Wahyu T.Rahmawati
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi lanjut menguat selama tertahan di level 6.704. Adapun IHSG ditutup menguat 0,77% atau naik 51,39 poin ke level 6.760,32 pada Selasa (28/3).
Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana menyebut level 6.704 dapat diperhatikan sebagai support terdekat IHSG. Selama IHSG mampu bergerak di atas area tersebut, maka IHSG masih berpeluang menguat untuk menguji 6.794-6.855.
"Namun penguatan IHSG akan cenderung terbatas untuk menguji 6.855-6.961 untuk membentuk wave [d] dari wave B pada triangle pattern," kata Herditya, Rabu (29/3).
MNC Sekuritas memprediksi IHSG akan uji support pertama di 6.704 kemudian support kedua di 6.587. Sementara uji resistance IHSG ada di 6.824 dan selanjutnya di 6.890.
Baca Juga: Rekomendasi Saham Samuel Sekuritas Rabu (29/3): BUKA, MAPI, LPPF, MIKA
Berikut saham pilihan dari MNC Sekuritas yang bisa dicermati untuk hari ini.
1. PT Aneka Tambang Tbk (ANTM)
ANTM ditutup menguat 1,8% ke Rp 1.995 dan masih didominasi dengan volume pembelian, penguatan ANTM pun mampu ditutup di atas MA200. Selama ANTM masih mampu bergerak di atas 1,885 sebagai stop loss, maka posisi ANTM diperkirakan sedang berada pada bagian dari wave (iii) dari wave [i] dari wave C.
Rekomendasi: Buy on weakness Rp 1.950-Rp 1.980
Target harga: Rp 2.050, Rp 2.140
Stop loss: Di bawah Rp 1.885
Baca Juga: Prediksi IHSG Hari Ini (29/3) Rawan Terkoreksi, Simak Rekomendasi 3 Saham Berikut
2. PT Harum Energy Tbk (HRUM)
HRUM ditutup menguat 3,9% ke Rp 1.460 dan masih didominasi dengan volume pembelian. Selama HRUM masih mampu berada di atas Rp 1.390 sebagai stoploss, maka posisi HRUM saat ini diperkirakan sedang berada di awal wave [a] dari wave Y.
Rekomendasi: Buy on weakness Rp 1.425-Rp 1.445
Target harga: Rp 1.520, Rp 1.700
Stop loss: Di bawah Rp 1.390
Baca Juga: Simak Rekomendasi Saham ADRO, TBIG, EMTK, dan INDY dari RHB Sekuritas, Rabu (29/3)
3. PT Bukit Asam Tbk (PTBA)
PTBA ditutup menguat 3% ke Rp 3.810 namun tertahan oleh cluster MA20 dan MA200. Selama PTBA masih mampu berada di atas Rp 3.700 sebagai stoploss, maka posisi PTBA saat ini sedang berada pada bagian dari wave v dari wave (c) dari wave A.
Rekomendasi: Buy on weakness Rp 3.750-Rp 3.790
Target harga: Rp 3.940, Rp 4.120
Stop loss: Di bawah Rp 3.700
Baca Juga: Simak Rekomendasi Teknikal Saham UNVR, ISAT, NATO untuk Perdagangan Rabu (29/3)
4. PT United Tractor Tbk (UNTR)
UNTR ditutup menguat 2,8% ke Rp 28.575 dan disertai dengan peningkatan volume pembelian. Saat ini, posisi UNTR diperkirakan sedang berada pada bagian dari wave (iii) dari wave [v] dari wave C.
Rekomendasi: Buy on weakness Rp 27.300-Rp 28.125
Target harga: Rp 29.225, Rp 31.250
Stop loss: Di bawah Rp 26.475
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News