Sumber: Bloomberg | Editor: Yudho Winarto
SHANGHAI. Bursa saham China melengkapi kenaikan mingguan terbesar tahun ini. Imbas dari suntikan likuiditas oleh bank sentral dan penguatan yuan yang membantu membendung penurunan terburuk di antara pasar global.
Indeks Shanghai Composite naik 1 % pekan ini, yang terbesar sejak periode yang berakhir pada 25 Desember lalu. Indeks ini turun 0,6 % menjadi 2.763,49 pada penutupan, Jumat (5/2).
Offshore Oil Engineering Co meraup keuntungan diantara perusahaan energi, sementara Shandong Gold Mining Co memimpin kenaikan untuk saham bahan baku. Indeks Hang Seng Chinese Enterprises naik 0,8 %, memangkas penurunan pekan ini menjadi 2,5 %.
Bank Sentral China (PBOC) menyuntikkan 330 miliar yuan (US$ 50 miliar) ke dalam sistem perbankan pekan ini, menambahkan suntikan di bulan Januari lalu dari 2 triliun yuan terkait pembuat kebijakan yang membantu meringankan kekurangan uang tunai sebelum liburan tahun baru selama seminggu yang akan dimulai pada 8 Februari nanti.
Yuan di Hong Kong bersiap untuk kenaikan mingguan keempat, beruntun terpanjang sejak Oktober 2014. Pembatasan professional China pada dana asing dikarenakan pembuat kebijakan berusaha untuk mendapatkan masuknya keuntungan ke indeks saham global MSCI Inc dan meningkatkan pasar keuangan negara setelah rekor arus keluar modal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News