kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.896.000   16.000   0,85%
  • USD/IDR 16.191   -71,00   -0,44%
  • IDX 6.945   17,34   0,25%
  • KOMPAS100 1.011   2,52   0,25%
  • LQ45 773   0,75   0,10%
  • ISSI 228   0,73   0,32%
  • IDX30 398   -0,51   -0,13%
  • IDXHIDIV20 461   -1,08   -0,23%
  • IDX80 113   0,19   0,17%
  • IDXV30 114   -0,46   -0,40%
  • IDXQ30 129   -0,35   -0,27%

Bursa Asia tampil beragam di awal pekan


Senin, 18 Agustus 2014 / 08:34 WIB
Bursa Asia tampil beragam di awal pekan
ILUSTRASI. Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati. KONTAN/Carolus Agus Waluyo/24/02/2023.


Reporter: Barratut Taqiyyah | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

TOKYO. Bursa Asia mencatatkan kenaikan untuk hari ke enam pada pagi ini (18/8). Data yang dihimpun Bloomberg menunjukkan, indeks MSCI Asia Pacific naik 0,1% menjadi 148,14 per pukul 09.36 waktu Tokyo.

Pergerakan sejumlah saham turut mempengaruhi bursa Asia. Beberapa di antaranya yakni: Tokyo Electron Ltd melonjak 5% di Tokyo, Chugai Pharmaceutical Co naik 2% di Tokyo, dan National Australia Bank Ltd turun 0,9% di Sydney.

Sementara itu, indeks Topix Jepang naik 0,1%, indeks S&P/ASX 200 Australia naik 0,3%, indeks NZX 50 Selandia Baru turun 0,2%, dan indeks Kospi Korea Selatan naik 0,2%.

Menurut Shane Oliver, global strategist AMP Capital Investors Ltd, terjadi penurunan tipis seiring terjadinya risiko geopolitik di Timur Tengah dan Eropa.

"Tren pergerakan saham masih akan terys naik, namun sulit dipastikan karena tingginya ketidakpastian risiko geopolitik di sejumlah negara," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Owe-some! Mitigasi Risiko SP2DK dan Pemeriksaan Pajak

[X]
×