kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.249.000 2,21%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Bumi Serpong Damai fokus menggarap kawasan perkantoran


Kamis, 24 Mei 2018 / 07:15 WIB
Bumi Serpong Damai fokus menggarap kawasan perkantoran


Reporter: Agung Jatmiko | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di tengah pelambatan ekonomi, PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) ingin tetap ekspansif. Tahun ini, BSDE mengalokasikan belanja modal senilai Rp 4 triliun-Rp 5 triliun.

Dari jumlah itu, manajemen BSDE akan menggunakan dana sekitar Rp 1 triliunRp 1,5 triliun untuk pembebasan lahan. Kemudian sebesar Rp 1 triliunRp 1,2 triliun untuk menambah aset properti. Adapun sisanya untuk membangun sejumlah proyek properti. Direktur BSDE Hermawan Wijaya mengungkapkan, perusahaan ini akan terus mengembangkan kawasan BSD City.

Pengembangan kawasan tak melulu berfokus pada residensial, melainkan juga perkantoran. Saat ini BSDE tengah mengembangkan kawasan di sekitar Green Office Park. "Kami melihat kebutuhan kawasan perkantoran dalam sebuah township akan naik signifikan. Kami berusaha menyiapkan suplai untuk mengantisipasi kebutuhan itu," ujar Hermawan, Rabu (23/5).

Selain mengembangkan kawasan Green Office Park, BSDE memperkenalkan kawasan bagi perusahaan start up, yang dinamakan Knowledge Hub. Sejauh ini, kata Hermawan, Apple sudah berkomitmen mengambil satu area di Knowledge Hub. Sembari menunggu proyek rampung, Apple sudah menempati kawasan di Green Office Park dengan luas 1.500 meter persegi (m2).

Mengembangkan kawasan perkantoran menjadi salah satu strategi BSDE untuk meningkatkan recurring income. Saat ini BSDE memiliki luasan kawasan perkantoran seluas 270.000 m2. Kesemuanya disewakan demi meningkatkan recurring income.

Selama lima tahun mendatang, BSDE melihat potensi recurring income dari perkantoran sangat besar. Oleh karena itu, penambahan kawasan perkantoran menjadi fokus BSDE.

Dalam lima tahun ke depan, BSDE memiliki dua target untuk menambah area perkantoran. Skenario pertama, BSDE menargetkan pertumbuhan hingga dua kali lipat. Adapun target kedua yang moderat, yakni menambah area hingga 400.000 m2.

Terkait luas lahan yang akan dibebaskan dalam waktu dekat, Hermawan menyatakan jumlahnya belum pasti. Sebab, pembebasan lahan akan tergantung kondisi pasar.

Sejauh ini, target BSDE untuk pembebasan lahan berada di kisaran 60 hektare (ha) hingga 70 ha. "Tapi, realisasi biasanya di bawah angka tersebut," ungkap Hermawan. Harga saham BSDE kemarin ditutup naik 0,96% menjadi Rp 1.580 per saham.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×