Reporter: Auriga Agustina | Editor: Narita Indrastiti
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga saham gabungan (IHSG) ditutup melemah 31,95 poin atau 0,53% ke level 5.944,60 pada perdagangan Senin (1/10).
Kembalinya IHSG ke zona merah disebabkan oleh beberapa sentimen. Analis Binaartha Sekuritas Muhammad Nafan Aji mengatakan, sentimen yang mempengaruhi pergerakan IHSG hari ini berasal dari eksternal.
Salah satunya adalah kondisi pasar China dan Hong Kong yang sedang libur panjang. Sehingga, para pelaku pasar cenderung wait and see. Sementara dari sisi internal, faktor yang mempengaruhi pergerakan IHSG hari ini adalah hasil data makroekonomi domestik yang turun. Hal menjadi sentimen negatif yang menghambat pertumbuhan indeks.
Ia memprediksi, IHSG besok akan kembali menguat di level support 5.932,11 - 5.969,56 dengan resistance di level 5.919,63 - 5.994,55. Secara teknikal, Nafan mengatakan, MACD berhasil menyentuh area positif. Sementara itu, RSI berada di area netral.
Saat ini terlihat pola upward bar yang mengindikasikan adanya potensi penguatan pada pergerakan IHSG sehingga berpotensi menuju ke area resistance.
Adapun rekomendasi saham yang dapat menjadi pertimbangan Investor menurut Nafan di antaranya:
-Buy Bumi pada area level Rp 210- Rp 216 dengan target harga secara bertahap Rp 228, Rp 236, Rp 278., Rp 320 dan Rp 360.
-Buy EXCL pada area level Rp 2.770- Rp 2.810 dengan target harga secara bertahap Rp 2.910, Rp 3.220, Rp 3.520 dan Rp 3.970.
-Buy JPFA pada area level Rp 1.975 – Rp 2.030 dengan target harga secara bertahap di level Rp 2.200, Rp 2.330, Rp 2.440 dan Rp 2.910.
-Buy MNCN pada area level Rp 790 – Rp 810 dengan target harga ecara bertahap Rp 835 dan Rp 855
-Buy RALS pada area level Rp 1.280 – Rp 1310 dengan target harga secara bertahap Rp 1.340, Rp 1.940 dan Rp 1.640
-Buy UNVR pada area level Rp 46.000 - Rp 46.400 dengan target harga secara bertahap Rp 47.075, Rp 47.625, Rp 50.000 dan Rp 51.000.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News