kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.321.000   -16.000   -0,68%
  • USD/IDR 16.675   65,00   0,39%
  • IDX 8.274   121,80   1,49%
  • KOMPAS100 1.150   20,83   1,85%
  • LQ45 828   21,81   2,70%
  • ISSI 292   3,80   1,32%
  • IDX30 433   11,22   2,66%
  • IDXHIDIV20 495   13,50   2,81%
  • IDX80 128   2,92   2,34%
  • IDXV30 137   2,82   2,10%
  • IDXQ30 138   3,59   2,67%

Asjaya: IHSG masih punya tenaga untuk naik


Kamis, 21 Juli 2016 / 08:53 WIB
Asjaya: IHSG masih punya tenaga untuk naik


Reporter: Andy Dwijayanto | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih terus mengalami kenaikan. Kekuatan IHSG ditunjang oleh capital inflow yang masih terus berlanjut. Selain itu, menjelang rilis data perekonomian BI rate, masih sangat terbuka potensi kenaikan yang cukup tinggi.

William Surya Wijaya, analis Asjaya Indosurya Securities mengatakan bahwa resistance level IHSG di 5.275 terlihat dapat digapai dalam beberapa waktu mendatang, selama level support 5.134 dapat terjaga dengan kuat.

Selain itu, dia merekomendasikan kepada investor, jika terjadi koreksi sehat dapat dimanfaatkan sebagai momentum untuk melakukan akumulasi beli.

"Hari ini IHSG berpotensi menguat," ujarnya dalam riset untuk Kamis (21/7).

Hari ini, saham sektor perekebunan, energi, infrastruktur, menara, konsumer, perbankan dan telekomunikasi bisa diperhatikan. Saham yang bisa dikoleksi antara lain LSIP, PGAS, WTON, TBIG, INDF, WIKA, UNVR, BBNI, dan EXCL.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
AYDA dan Penerapannya, Ketika Debitor Dinyatakan Pailit berdasarkan UU. Kepailitan No.37/2004 Pre-IPO : Explained

[X]
×