Reporter: Dimas Andi | Editor: Ignatia Maria Sri Sayekti
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Alamtri Resources Indonesia Tbk (ADRO) mengumumkan penggunaan kurs konversi untuk pembagian dividen interim tahun buku 2025.
Dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), ADRO menyebut bahwa kurs konversi yang digunakan untuk pembagian dividen tunai interim mengacu pada kurs tengah Bank Indonesia (BI) tanggal 2 Januari 2026, yaitu senilai Rp16.720 per dolar AS.
"Dengan demikian jumlah keseluruhan dividen tunai interim yang akan dibagikan perusahaan dalam mata uang rupiah adalah sebesar Rp 4.180.103.728.188 untuk 28.800.494.200 saham, atau.sebesar Rp 145,14 per saham," tulis Sekretaris Perusahaan ADRO Maharani Cindy Opssedha dalam keterbukaan informasi, Jumat (2/1/2026).
Baca Juga: Dividen Interim ADRO Jumbo Awal 2026, Yield Tembus 6% dan Kalahkan Bunga Deposito
Berikut ini jadwal pembagian dividen interim ADRO:
• Cum Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi: 29 Desember 2025
• Ex Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi: 30 Desember 2025
• Cum Dividen di Pasar Tunai: 2 Januari 2025
• Ex Dividen di Pasar Tunai: 5 Januari 2025
• Recording Date: 2 Januari 2026
• Pembayaran Dividen: 15 Januari 2026
Sebagai catatan, per 30 September 2025, ADRO membukukan laba bersih yang dapat diatribusikan kepada entitas induk US$ 301,58 juta. Dalam periode yang sama, saldo laba ditahan yang tidak dibatasi penggunaannya sebesar US$ 3,32 miliar.
Baca Juga: Mengintip Hitung-hitungan Dividen AlamTri (ADRO)
Selanjutnya: BNI Bersihkan Sekolah Terdampak Banjir di Aceh Utara, Dukung Pemulihan Pascabencana
Menarik Dibaca: Cara Mudah Mencari Tambahan Penghasilan untuk Kebutuhan yang Mendesak
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News












