Reporter: Noverius Laoli | Editor: Noverius Laoli
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melanjutkan koreksi pada perdagangan hari kedua bulan Juli 2025.
Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI) via RTI, IHSG melemah 0,49% atau terpangkas 34,11 poin ke level 6.881,24 pada penutupan perdagangan Rabu (2/7/2025).
Sepanjang perdagangan IHSG bergerak di zona merah dengan level terendah 6.838 dan level tertinggi 6.905.
Baca Juga: IHSG Terkoreksi di Awal Juli 2025, Cermati Saham yang Banyak Dijual Asing
Total volume perdagangan saham di BEI hari Rabu mencapai 24,55 miliar dengan nilai transaksi Rp 10,75 triliun.
Ada 396 saham yang turun, 195 saham yang naik dan 196 saham yang tidak berubah alias stagnan.
Investor asing mencatat net sell jumbo Rp 1,23 triliun di seluruh pasar.
Baca Juga: Cek Saham yang Banyak Dijual Asing Saat IHSG Rebound Jelang Libur Long Weekend
Berikut 10 saham net sell terbesar asing pada Rabu:
1. PT MNC Land Tbk (KPIG) 921,9 miliar
2. PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 167,73 miliar
3. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp 97,5 miliar
4. PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS) Rp 82,11 miliar
5. PT Barito Pacific Tbk (BRPT) Rp 61,5 miliar
6. PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk (CUAN) Rp 30,12 miliar
7. PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) Rp 29,68 miliar
8. PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) Rp 28,96 miliar
9. PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR) Rp 28,23 miliar
10. PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) Rp 24,06 miliar
Selanjutnya: Harga IPO Saham CDIA Rp 190, Bisa Dibeli Hari Ini (3/7) Hingga 7 Juli 2025
Menarik Dibaca: Apakah Boleh Konsumsi Sukun saat Asam Urat Tinggi? Ini Penjelasan Lengkapnya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News