Penulis: Tiyas Septiana
5. Tetap tenang dan kontrol emosi Anda
Strategi investasi Warren Buffett yang terakhir berkaitan dengan poin ke 3. Di masa sulit kebanyakan investor panik kemudian menjual aset miliknya tanpa pikir panjang. Mereka takut mengalami kerugian jika tidak segera menjual aset mereka.
Tindakan ini justru akan membuat Anda rugi cukup besar. Pun saat sahan sedang ada investasi yang booming. Jangan langsung "latah" membeli tanpa melakukan riset dan penilaian lebih dalam.
Warren Buffett terkenal sebagai decision maker yang handal di dunia investasi. Ketenangannya saat bergelut di bidang ini membuahkan banyak keuntungan.
Buffett selalu bertindak dengan bijak saat berinvestasi. Dilansir dari U.S. News, Warren Buffett tidak membiarkan emosinya ikut ambil bagian saat ia bekerja. Hal ini yang membuat segala pilihan Buffett lebih rasional dan tepat.
Anda tidak perlu terburu-buru saat mengambil tindakan. Tetap kontrol emosi Anda saat berinvestasi, bila perlu ambil sedikit waktu untuk menenangkan diri Anda. Pilih investasi yang Anda ketahui, lakukan background check, lalu pilih investasi yang awet.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News