kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45927,64   6,18   0.67%
  • EMAS1.325.000 -1,34%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Sebagian besar saham Asia memerah menanti Yellen


Kamis, 25 Agustus 2016 / 16:28 WIB
Sebagian besar saham Asia memerah menanti Yellen


Reporter: Yudho Winarto | Editor: Yudho Winarto

TOKYO. Sebagian besar bursa saham Asia memerah, terseret saham-saham berbasis komoditas, Kamis (25/8). Di tengah pelaku pasar menanti pidato Gubernur The Janet Yellen dalam pertemuan tahunan di Jackson Hole.

Mengutip Bloomberg, Indeks MSCI Asia Pacific naik 0,1 % menjadi 139,10 pukul 17:09 waktu Tokyo, dengan 477 saham turun dan 455 saham naik. Indeks Topix ditutup turun 0,2 % karena yen diperdagangkan pada 100,35 per dollar.

"Semua orang sedang menunggu Yellen, dan saya tidak yakin apakah Yellen akan memberikan petunjuk yang dinanti pelaku pasar. Retorika The Fed sejauh ini seimbang meski dua pekan terakhir lebih cenderung hawkish,” kata Nicholas Teo, analis KGI Fraser Securities.

Sebelumnya, pasar saham Asia jatuh dari level tertinggi dalam satu tahun karena para pedagang berspekulasi apakah Yellen akan mendukung komentar terbaru dari pejabat bank sentral yang menunjukkan kenaikan tarif bisa datang pada awal bulan depan.

Kemungkinan bahwa Fed akan menaikkan biaya pinjaman pada bulan Desember telah naik menjadi 54 % dari 45 % bulan lalu, sementara pedagang bertaruh ada kesempatan 28 % pengetatan bulan depan, data yang dikumpulkan oleh Bloomberg menunjukkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
Trik & Tips yang Aman Menggunakan Pihak Ketiga (Agency, Debt Collector & Advokat) dalam Penagihan Kredit / Piutang Macet Managing Customer Expectations and Dealing with Complaints

[X]
×