kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Pasangan EUR/GBP bergerak volatil seiring pertemuan ECB


Kamis, 25 Juli 2019 / 20:05 WIB
Pasangan EUR/GBP bergerak volatil seiring pertemuan ECB


Reporter: Dimas Andi | Editor: Herlina Kartika Dewi

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasangan valas EUR/GBP cenderung bergerak volatil sepanjang hari ini. Mengutip Bloomberg Kamis (25/7) pukul 18.50 WIB, pasangan EUR/GBP sementara terkoreksi 0,22% ke level 0,8904. Beberapa jam sebelumnya euro sempat unggul atas poundsterling.

Direktur Garuda Berjangka Ibrahim menyatakan, pergerakan euro sangat dipengaruhi oleh penantian para pelaku pasar terhadap pertemuan European Central Bank (ECB) hari ini. Rencananya, ECB akan mengadakan konferensi pers terkait perkembangan kebijakan moneter di kawasan Eropa. “Ada kemungkinan ECB akan bersikap dovish,” katanya, Kamis (25/7).

Para pelaku pasar berekspektasi ECB akan menurunkan suku bunga acuan sebanyak 10 bps di bulan September mendatang. September dianggap menjadi waktu yang tepat karena terdapat jarak satu bulan sebelum tenggat waktu Brexit tiba yakni 31 Oktober 2019. Dengan demikian, terdapat jeda waktu yang memungkinkan ECB untuk memulihkan kembali perekonomian Eropa.

Poundsterling memang mendapat angin segar baru-baru ini usai Boris Johnson resmi terpilih sebagai Perdana Menteri Inggris yang baru.

Para pelaku pasar menyambut positif hal tersebut meski Boris Johnson berasal dari Partai Konservatif yang kerap mendukung sikap hard Brexit. Para pelaku pasar bahkan yakin Johnson akan mengupayakan Inggris keluar dari Uni Eropa dengan sejumlah syarat tertentu.

“Johnson dinilai tidak akan bersikap terlalu keras ketika sudah menjabat sebagai perdana menteri,” ungkap Ibrahim.

Berdasarkan indikator teknikal, bollinger moving average 80% di atas bollinger bawah. Indikator stochastic 70% positif, sedangkan MACD 60% negatif. Adapun indikator RSI masih wait and see.

Ibrahim merekomendasikan buy pasangan EUR/GBP dengan support di level 0,8911 – 0,8884 – 0,8836. Sementara resistance untuk pasangan tersebut diperkirakan ada di level 0,8943 – 0,8964 – 0,8980.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×