kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.468.000   -2.000   -0,14%
  • USD/IDR 15.946   -52,00   -0,33%
  • IDX 7.161   -53,30   -0,74%
  • KOMPAS100 1.094   -8,21   -0,74%
  • LQ45 872   -4,01   -0,46%
  • ISSI 216   -1,82   -0,84%
  • IDX30 446   -1,75   -0,39%
  • IDXHIDIV20 540   0,36   0,07%
  • IDX80 126   -0,84   -0,67%
  • IDXV30 136   0,20   0,15%
  • IDXQ30 149   -0,29   -0,20%

Mayoritas sekuritas menggunakan dana nasabah


Jumat, 10 Februari 2012 / 09:32 WIB
ILUSTRASI. Masalah investor domestik saat ini adalah sumber finansial dan keterjangkauan nilai investasi yang dikeluarkan dalam kondisi pandemi./pho KONTAN/Carolus Agus waluyo/18/11/2020.


Reporter: Riendy Astria | Editor: Djumyati P.

JAKARTA. Praktek sekuritas meminjam dana nasabah memang bukan hal baru. Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan (Bapepam-LK) kabarnya sudah mengetahui praktek tersebut.

Maklum, si sekuritas yang meminjam uang ke nasabah harus melapor secara berkala kepada Bapepam-LK. "Data harus dikirim seminggu sekali, dan kami tidak mau tahu seandainya terjadi masalah di praktek itu," terang seorang pejabat Bapepam-LK, beberapa waktu lalu.

Tentu saja, pinjaman tersebut harus sepengetahuan nasabah. "Ada beberapa pihak yang meminta surat kuasa dulu dari nasabahnya," tambah seorang sumber KONTAN yang enggan disebutkan namanya, kemarin.

Hampir semua sekuritas memiliki fasilitas pinjam-meminjam dana milik nasabah. KONTAN memperoleh formulir pinjam meminjam yang diterbitkan Indo Premier Securities, eTrading Securities, serta Philip Securities.

Nah, ada perbedaan klausul perjanjian sebelum pemisahan rekening dana investor, (RDI) dan setelah ada pemisahan RDI. Klausul perjanjian di Indo Premier misalnya. Sebelum ada pemisahan RDI, si sekuritas mencantumkan rencana peminjamannya untuk keperluan transaksi nasabah atau si pemberi kuasa. Indo Premier menjanjikan laporan dana termasuk mutasi saldo dana rekening kepada Lembaga Penyimpanan dan Penyelesaian (LPP). Setelah ada pemisahan RDI, Indo Premier meminta persetujuan peminjaman dana nasabah untuk keperluan operasionalnya atau modal kerja sekuritas.

Sementara dalam surat perjanjian versi eTrading Securities, si sekuritas bisa menarik dana nasabah sewaktu-waktu. Sekuritas menawarkan bunga sesuai dengan kesepakatan. Pinjaman dikembalikan sesuai kesepakatan.

Sayang, sampai berita ini naik cetak, manajemen eTrading, Indo Premier, dan Philip tak memberi konfirmasi.

Paul Andi Aulia, Presiden Direktur Profindo International Securities mengaku, praktek tersebut sudah menjadi rahasia umum. "Uang nasabah diputar untuk keperluan atau fasilitas lain, biasanya karena keterbatasan dana atau likuiditas sekuritas," kata dia.

Masalahnya, banyak nasabah kurang peduli dengan dana mereka di sekuritas. Minimnya kepedulian ini mengundang penyalahgunaan dana rekening.

Bapepam-LK sendiri bertekad mengkaji kasus pinjaman dana nasabah ini. Namun Yanuar Rizki, pengamat pasar modal, masih mempertanyakan kemampuan Bapepam-LK dalam mencari alat bukti jika terjadi pelanggaran.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Advokasi Kebijakan Publik di Era Digital (Teori dan Praktek) Mengenal Pentingnya Sustainability Reporting

[X]
×