kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Ini rights issue emiten yang layak disimak


Senin, 10 Juli 2017 / 19:37 WIB
Ini rights issue emiten yang layak disimak


Reporter: Hasyim Ashari | Editor: Wahyu T.Rahmawati

JAKARTA. Banyaknya emiten yang menggelar rights issue tentu menarik untuk disimak. OSO Sekuritas Riska Afriani menilai, banyaknya emiten yang melakukan rights issue tahun ini merupakan efek dari kinerja IHSG yang berada dalam tren bullish tahun ini, sehingga ini direspon positif oleh pasar.

Riska punya tips untuk memilih saham-saham yang melakukan rights issue yaitu dengan melihat tujuannya dari dana hasil rights issue dan melihat kinerjanya selama ini. "Jika kinerjanya baik, ekspansi merupakan salah satu langkah yang akan meningkatkan kontribusi perusahaan," ujar Riska kepada KONTAN, Senin (10/7).

Jika kinerjanya kurang baik, ekspansi bisa menjadi beban perusahaan. Seperti halnya 7-Eleven yang terus melangsungkan ekspansi dan yang ada malah meningkatkan beban perusahaan. Untuk itu harus dilihat seberapa jauh dampak ekspansi tersebut dalam meningkatkan profitabilitas perusahaan dalam jangka panjang.

Sementara jika hasil rights issue digunakan untuk membayar utang, ini kurang menarik untuk investor. Memang, akan ada perbaikan dari sisi struktur permodalan tapi dari segi perbaikan performa, masih butuh waktu.

Riska berpendapat, hampir semua emiten yang akan menggelar rights issue pada tahun ini memiliki tujuan yang baik yaitu memperkuat struktur modal dan ekspansi. Seperti yang terjadi pada SDRA, AGRO, ROTI. "Sementara untuk TPIA hasil perolehan dananya digunakan untuk belanja modal," ujar Riska.

Namun dari beberapa emiten tersebut, Riska menilai yang paling menarik disimak adalah rights issue ROTI. Dari segi kinerja, ROTI selalu mencatatkan kenaikan pendapatan setiap tahunnya dan diikuti dengan meningkatnya laba bersih. ROTI pun akan menggunakan dana rights issue untuk untuk ekspansi dan modal kerja.
 
Menurut Riska, ROTI memiliki rencana ekspansi salah satunya untuk membangun pabrik baru di Filipina. Di dalam negeri, ROTI tetap memperkuat penetrasi pasar yaitu dengan menambah 45 varian roti baru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×