kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.965.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.835   40,00   0,24%
  • IDX 6.679   65,44   0,99%
  • KOMPAS100 965   12,40   1,30%
  • LQ45 750   8,15   1,10%
  • ISSI 212   1,80   0,86%
  • IDX30 390   4,00   1,04%
  • IDXHIDIV20 468   2,84   0,61%
  • IDX80 109   1,41   1,31%
  • IDXV30 115   1,81   1,60%
  • IDXQ30 128   1,06   0,84%

Waspada, harga minyak sudah menembus US$ 100


Rabu, 03 Juli 2013 / 07:53 WIB
Waspada, harga minyak sudah menembus US$ 100
ILUSTRASI. Fakta Tentang Penyakit Lupus yang Jarang Diketahui


Reporter: Barratut Taqiyyah | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie

TOKYO. Harga kontrak minyak jenis West Texas Intermediate (WTI) melambung ke atas US$ 100 per barel. Ini merupakan yang pertama kali terjadi sejak September 2012 lalu.

Mengutip situs Bloomberg, pada pukul 09.38 waktu Tokyo, harga kontrak minyak jenis WTI mendaki 0,8% menjadi US$ 100,40 per barel, yang  merupakan level harga termahal dalam 14 bulan terakhir.

Salah satu pemicu lonjakan harga si emas hitam adalah kecemasan mengenai kondisi di Mesir yang akan mengancam suplai minyak dari kawasan Timur Tengah.

Sebelumnya, pihak militer Mesir telah memberikan deadline kepada Presiden MUhamed Morsi selama 48 jam untuk mencari solusi atas kekacauan politik di negara tersebut. Ultimatum ini dilakukan menyusul aksi gelombang unjuk rasa yang tidak puas atas kinerja pemerintahannya.

Selain itu, faktor pengerek harga minyak lainnya adalah spekulasi cadangan minyak AS yang kian mengerucut pada pekan lalu.

"Risiko geopolitik di Timur Tengah memicu kenaikan permintaan untuk menambah cadangan jika terjadi pengurangan suplai minyak dari Timur Tengah. Selain itu, data AS yang kian membaik juga mengerek permintaan energi dan bahan baku dasar lainnya," jelas Leo Baek, trader KEB Futures Co di Seoul.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Supply Chain Management on Practical Inventory Management (SCMPIM) Negotiation Mastery

[X]
×