kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.587.000   0   0,00%
  • USD/IDR 16.370   -5,00   -0,03%
  • IDX 7.155   47,14   0,66%
  • KOMPAS100 1.057   5,10   0,48%
  • LQ45 832   4,41   0,53%
  • ISSI 214   1,71   0,81%
  • IDX30 429   2,76   0,65%
  • IDXHIDIV20 512   2,62   0,51%
  • IDX80 121   0,63   0,53%
  • IDXV30 124   0,17   0,14%
  • IDXQ30 141   0,95   0,68%

Wall Street menguat setelah investor lebih optimistis terhadap perbaikan ekonomi


Jumat, 15 Mei 2020 / 05:56 WIB
Wall Street menguat setelah investor lebih optimistis terhadap perbaikan ekonomi
ILUSTRASI. Tiga indeks utama Wall Street berhasil menguat pada penutupan perdagangan Kamis (14/5)


Sumber: Reuters | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Wall Street berhasil kembali menguat setelah investor lebih optimistis melihat prospek pemulihan ekonomi Amerika Serikat (AS). 

Tiga indeks utama kompak perkasa pada penutupan perdagangan Kamis (14/5). Dow Jones Industrial Average menguat 377,37 poin atau 1,62% menjadi 23.625,34, S&P 500 naik 32,5 poin atau 1,15% ke 2.852,5 dan Nasdaq Composite menambahkan 80,55 poin atau 0,91%, ke posisi 8.943,72.

Dari 11 sektor utama dalam S&P 500, 10 sektor kecuali sektor konsumen pokok ditutup menguat, dengan perusahaan keuangan dan energi menikmati persentase kenaikan terbesar.

Baca Juga: Saham Wall Street dibuka memerah didorong pelemahan ekonomi akibat wabah virus corona

Pernyataan Presiden Donald Trump mengenai potensi stimulus tambahan menjadi angin segar bagi investor. Terlebih setelah adanya peringatan bahwa ekonomi terbesar di dunia tersebut akan jatuh ke jurang resesi terburuk sejak Perang Dunia Kedua. 

Dibukanya kembali ekonomi AS akan menjadi taruhan apakah data ekonomi AS tetap suram di masa depan. "Pasar ini adalah pertempuran kerangka waktu," kata Tim Ghriskey, Kepala Strategi Investasi di Inverness Counsel di New York. 

Lebih lanjut Chriskey bilang, pasar pun percaya AS akan mendapatkan vaksin dalam waktu yang tepat dan ekonomi tidak akan sepenuhnya berantakan serta pengangguran tidak akan jatuh lebih dalam daripada yang terjadi saat ini. 



TERBARU

[X]
×