Sumber: Bloomberg | Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
TOKYO. Saham-saham di bursa Asia memerah. Penurunan yang sudah mencapai hari ke empat ini disebabkan oleh aksi China yang secara tidak terduga menaikkan suku bunga pinjaman dan depositonya.
Saham-saham yang mencatatkan penurunan antara lain BHP Billiton Ltd turun 1,5%, Rio Tinto Ltd turun 2,5%, Canon Inc turun 2,2%, dan Toyota Motor Corp turun 2,5%.
"Perlambatan pada perekonomian China kemungkinan besar juga akan memperlambat pemulihan perekonomian global," jelas Hiroichi Nishi, equities manager Nikko Cordial Securities Inc.
Pada pukul 09.48 waktu Tokyo, indeks MSCI Asia Pacific anjlok 1% menjadi 128,52. Penurunan bursa Asia mendekati level paling rendah sejak 5 Oktober. Sementara itu, indeks Nikkei 225 Stock Average Jepang turun 2,2%, indeks Kospi Korea Selatan turun 0,5%, indeks S&P/ASX 200 Australia turun 1,4%, dan indeks NZX 50 Selandia Baru turun 0,6%.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News