Reporter: Akhmad Suryahadi | Editor: Herlina Kartika Dewi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT United Tractors Tbk (UNTR) akan membagikan dividen interim dengan nilai jumbo.
Melansir laman Bursa Efek Indonesia, Selasa (27/9), UNTR akan membagikan dividen interim dengan total Rp 3,05 triliun. Dengan demikian, setiap pemegang satu saham UNTR akan memperoleh dividen interim senilai Rp 818,00
Pembagian dividen ini berdasarkan Keputusan Sirkuler Dewan Komisaris Perseroan sebagai pengganti keputusan yang diambil dalam Rapat Dewan Komisaris.
Baca Juga: Batubara Membara, Simak Target United Tractors (UNTR) di Bisnis Kontraktor Tambang
Manajemen UNTR memutuskan membagi dan membayar dividen interim untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2022 kepada para pemegang saham.
Berikut jadwal pelaksanaan pembayaran dividen interim UNTR
- Cum Dividen Interim di Pasar Reguler dan Negosiasi: 4 Oktober 2022
- Ex Dividen Interim di Pasar Reguler dan Negosiasi: 5 Oktober 2022
- Cum Dividen Interim di Pasar Tunai: 6 Oktober 2022
- Ex Dividen Interim di Pasar Tunai: 7 Oktober 2022
- Recording Date (yang berhak atas dividen): 6 Oktober 2022
- Pelaksanaan Pembayaran: 24 Oktober 2022
Sebagai gambaran, UNTR membukukan laba bersih Rp 10,4 triliun sepanjang periode enam bulan pertama 2022. Jumlah ini melesat 129% dari laba bersih yang dibukukan pada periode yang sama tahun lalu yang hanya Rp 4,5 triliun.
Kenaikan laba bersih UNTR sejalan dengan kenaikan pendapatannya. Sampai dengan semester pertama tahun 2022, pendapatan bersih konsolidasian UNTR mencapai Rp 60,4 triliun atau meningkat sebesar 62% jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2021.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News