kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45898,78   -24,72   -2.68%
  • EMAS1.326.000 0,53%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Tunas Alfin kembali melantai di bursa besok


Kamis, 16 Januari 2014 / 14:29 WIB
Tunas Alfin kembali melantai di bursa besok
ILUSTRASI. Laman Depan Microsite MCD Pahlawan


Reporter: Annisa Aninditya Wibawa | Editor: Asnil Amri

JAKARTA. Setelah berhenti menjadi perusahaan terbuka, PT Tunas Alfin akan terjun lagi di Bursa Efek Indonesia (BEI) mulai besok, (17/1).

Perusahaan yang akan kembali menyandang kode efek TALF ini, mencatat 800 pihak terdaftar sebagai pemegang saham.

"Maka mereka akan masuk ke papan pengembangan," ucap Direktur Penilaian Perusahaan BEI Hoesen, Kamis, (16/1).

Meski begitu, ia tak mau bilang berapa harga penawaran saham Tunas Alfin. Hoesen hanya menyebut bahwa perusahaan manufaktur kemasan tersebut akan menggunakan harga valuasinya dahulu.

Sekadar informasi saja, Tunas Alfin keluar dari Bursa Efek Surabaya (BES) pada 1 Desember 2009 lalu, seiring bergabungnya BES dengan Bursa Efek Jakarta (BEJ).

Pasalnya, perusahaan ini tak tidak memenuhi ketentuan mengenai penambahan saham beredar dalam kurun waktu 2 tahun sejak 30 November 2007.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×