kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 2.703.000   40.000   1,50%
  • USD/IDR 16.993   76,00   0,45%
  • IDX 9.134   58,47   0,64%
  • KOMPAS100 1.263   7,36   0,59%
  • LQ45 893   3,69   0,41%
  • ISSI 334   4,00   1,21%
  • IDX30 455   2,66   0,59%
  • IDXHIDIV20 538   4,37   0,82%
  • IDX80 141   0,76   0,54%
  • IDXV30 149   1,74   1,18%
  • IDXQ30 146   0,65   0,45%

TOTO incar 45% saham ARNA?


Rabu, 20 Juli 2011 / 13:02 WIB
TOTO incar 45% saham ARNA?
ILUSTRASI. Logam mulia emas di gerai Pegadaian Galeri24, Jakarta, Senin (28/9/2020). (KONTAN/Fransiskus Simbolon)  


Reporter: Dupla Kartini | Editor: Dupla Kartini

JAKARTA. PT Surya Toto Indonesia Tbk (TOTO) dikabarkan sedang membidik 45% saham PT Arwana Citramulia Tbk (ARNA).

Rumor yang berkembang di pasar menyebutkan, saham tersebut bakal dibeli TOTO dari hegde fund yang memegang saham ini saat hajatan IPO.

ARNA merupakan perusahaan keramik terbesar kedua setelah Mulia Keramik. Masuknya, TOTO dinilai akan berdampak positif pada saham ARNA. Kemungkinan TOTO akan menjadikan perusahaan ini sebagai mitra jaringan pangsa pasar Asia.

Sebelumnya, ARNA juga pernah dikabarkan sedang diincar oleh Mulia Keramik.

Hingga sesi pagi berakhir, saham ARNA belum beranjak dari level penutupan kemarin di Rp 370 per saham. Namun, hari ini, ARNA sempat bergerak turun ke level Rp 365 per saham, dan naik ke titik tertinggi di Rp 370 per saham.

Sementara, saham TOTO diperdagangkan stagnan di level Rp 43.000 per saham.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Kontan Academy
[Intensive Workshop] Foreign Exchange & Hedging Strategies Investing From Zero

[X]
×