Reporter: Yoliawan H | Editor: Agung Jatmiko
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sepanjang semester I/2018, PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) telah menjual sebanyak 28.258 ounces emas dan 19.290 ounces perak yang dijual dengan harga rata-rata US$ 1.307 per oz dan US$ 15,79 per oz. Berkat penjualan tersebut total penjualan perseroan mencapai US$ 37,27 juta.
Adapun berdasarkan keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), penjualan perseroan pada Semester I/2017 hanya mencapai US$ 9,56 juta. Dengan mayoritas penjualan ada pada produk emas sebesar US$ 9,53 juta dan sisanya adalah produk perak sebesar US$ 27.585.
Dari sisi biaya keseluruhan pun perseroan mencatatkan penurunan di Juni 2018 ini sebesar US$ 32,59 juta dari bulan Maret 2018 yang mencapai US$ 34,22 juta.
Biaya kas per ton lebih kecil daripada yang telah direncanakan sebagai hasil dari tingkat produksi penambangan yang tinggi dan diimbangi dengan tingginya konsumsi reagen. Biaya kas per ounces sebesar US$ 254/oz dan Biaya Keseluruhan Operasional yang Berkesinambungan sebesar US$ 374/oz.
Mayoritas belanja modal selama kuartal berhubungan dengan peningkatan kemampuan pompa pendorong ILS di tempat tumpukkan pelindian, relokasi perbengkelan, dan peningkatan kapasitas kamp. Tingginya pengeluaran belanja modal berkelanjutan adalah yang diharapkan terjadi pada kuartal berikutnya yang terkait dengan Proyek Ekspansi Oksida.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News