kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.520.000   12.000   0,80%
  • USD/IDR 15.880   50,00   0,31%
  • IDX 7.196   54,65   0,77%
  • KOMPAS100 1.104   9,46   0,86%
  • LQ45 877   10,80   1,25%
  • ISSI 221   0,74   0,34%
  • IDX30 449   6,10   1,38%
  • IDXHIDIV20 540   5,33   1,00%
  • IDX80 127   1,26   1,00%
  • IDXV30 135   0,57   0,43%
  • IDXQ30 149   1,56   1,06%

Tiga saham ini menggerus kinerja IHSG sesi I


Senin, 23 Desember 2013 / 12:24 WIB
Tiga saham ini menggerus kinerja IHSG sesi I
ILUSTRASI. Gara-Gara Warisan dan beberap deretan film Indonesia terbaru yang memiliki tema keluarga telah banyak dirilis di bioskop Indonesia hingga Agustus ini.


Reporter: Asnil Bambani Amri | Editor: Asnil Amri

JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sesi I berakhir di zona merah dengan penurunan 35,87 poin atau turun 0,85% menjadi 4.159,69.

Aksi penjualan saham bluechip menjadi salah satu faktor yang membuat indeks sesi I hari ini (23/12) tertekan. Berikut tiga saham bluechip tersebut;

-          PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM)

Saham TLKM turun 2,38% menjadi Rp 2.050 di sesi I dan menyumbang penurunan indeks sebesar 5,49 poin.  Tiga sekuritas yang banyak menjual saham TLKM adalah; Mandiri Sekuritas senilai Rp 54,86 miliar, Credit Suisse Securities Indonesia senilai Rp 20,29 miliar dan Merrill Lynch Indonesia senilai Rp 6,67 miliar.

-          PT Bank Mandiri Tbk (BMRI)

Saham BMRI turun 1,88% menjadi Rp 7.850 di sesi I dan menyumbang penurunan indeks sebesar 3,77 poin. Sekuritas yang paling banyak menjual saham BMRI adalah; CIMB Securities Indonesia senilai Rp 11,34 miliar, Credit Suisse Securities Indonesia senilai Rp 6,49 miliar dan Panin Sekuritas Tbk senilai Rp 4,46 miliar.

-          PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR)

Saham UNVR turun 1,35% menjadi Rp 25.650 di sesi I dan menyumbang penurunan indeks sebesar 2,91 poin. Tiga sekuritas yang paling banyak menjual saham UNVR adalah; Credit Suisse Securities Indonesia senilai Rp 3,21 miliar, PT Deutsche Securities Indonesia senilai Rp 2,90 miliar dan Bahana Securities senilai Rp 1,21 miliar. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Working with GenAI : Promising Use Cases HOW TO CHOOSE THE RIGHT INVESTMENT BANKER : A Sell-Side Perspective

[X]
×