kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45904,03   -19,46   -2.11%
  • EMAS1.319.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

The Fed dan virus corona bikin indeks global memerah


Kamis, 30 Januari 2020 / 15:22 WIB
The Fed dan virus corona bikin indeks global memerah
ILUSTRASI. Bursa saham global memerah usai jumlah korban virus corona bertambah


Reporter: Benedicta Prima | Editor: Anna Suci Perwitasari

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Keputusan The Federal Reserve tetap mempertahankan suku bunga di kisaran 1,5%-1,75% serta penyebaran virus corona membuat sejumlah indeks mengalami pelemahan. Dow Jones turun 0,56%, Nikkei 225 melemah 1,72%, Hang Seng melemah 2,36%, Strait Times melemah 0,5%, dan IHSG melemah 0,6%. 

Analis Senior Anugerah Sekuritas Bertoni Rio menjelaskan, penurunan indeks tersebut sejalan dengan beban virus corona dan kebijakan The Fed yang tidak sesuai dengan ekspektasi pasar.

Pertumbuhan ekonomi China diperkirakan melambat dengan adanya wabah virus corona. Sebagai negara perekonomian besar di dunia, kondisi tersebut dapat mengganggu neraca perdagangan global. "Hal tersebut menjadi alasan investor berharap suku bunga The Fed turun, semua meleset," jelas Bertoni kepada Kontan.co.id, Kamis (30/1). 

Baca Juga: Berbalik arah, IHSG terkoreksi 0,48% pada sesi I, Kamis (30/1)

Bertoni juga melihat Dow Jones telah jenuh beli. Sehingga dengan adanya sentimen negatif, kondisi ini dimanfaatkan untuk koreksi dan merambat ke bursa lainnya. 

"Diharapkan virus corona bisa segera mendapatkan vaksin dan tidak mengganggu aktifitas masyarakat global. Dengan pertimbangan tersebut, maka The Fed akan berpeluang stagnan," jelas Bertoni.




TERBARU
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×