kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Terus Turun, Harga Emas Bisa Menyentuh US$ 1.550 per Ons Troi


Rabu, 28 September 2022 / 18:14 WIB
Terus Turun, Harga Emas Bisa Menyentuh US$ 1.550 per Ons Troi
ILUSTRASI. Rabu (28/9), harga emas spot turun 0,66% ke level US$ 1,618 per ons troi.


Reporter: Aris Nurjani | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Status safe haven emas tampaknya mulai pudar di tengah tren kenaikan suku bunga. Harga emas turun signifikan. Mengutip Bloomberg, Rabu (28/9), harga emas spot turun 0,66% ke level US$ 1,618 per ons troi.

Analis DCFX Futures Lukman Leong mengatakan, emas tidak memberikan bunga sehingga minat investor untuk menempatkan dana di emas berkurang. Sementara yield obligasi terus meningkat di saat suku bunga terus naik. 

"Sebenarnya penguatan dolar AS akhir-akhir ini lebih disebabkan oleh carry-trade opportunity dengan tingginya suku bunga AS," ujar Lukman kepada Kontan.co.id, Rabu (28/9). 

Baca Juga: Dolar AS Terus Menguat, Koreksi Harga Emas Bakal Berlanjut

Lukman mengatakan, permintaan dan pasokan fisik emas tidak terlalu mempengaruhi harga logam mulia emas. Traders, investor, dan spekulan yang bertransaksi emas di pasar masih terus mengurangi kepemilikan emas. 

Menurut World Gold Council, ETF emas global mencatat arus keluar sebesar 51 ton pada bulan Agustus.

Lukman menyebut, harga emas tidak bisa diukur karena tidak memiliki nilai intrinsik (nilai sebenarnya). Harga emas akan naik di tengah ekonomi yang lemah dan suku bunga yang rendah.

Baca Juga: Harga Emas di Pegadaian Siang Ini Rabu 28 September 2022, Cek Daftarnya di Sini

"Sedangkan kalau dinilai dari biaya menambang satu ons troi harga emas rata-rata memerlukan biaya sekitar US$ 1.000," ujar dia. 

Dengan semakin agresifnya bank sentral dunia menaikkan suku bunga, Lukman memperkirakan harga emas pada semester pertama 2023 akan berada di US$ 1.550 per ons troi-US$ 1.650 per ons troi.

Sementara harga ideal emas paling tidak di US$ 1.800 dengan permintaan yang masih kuat dari China, India, dan Rusia serta perang Ukraina yang berkepanjangan dan kekuatiran resesi.

"Dengan kondisi sekarang, harga emas bisa turun hingga US$ 1.550," pungkas Lukman. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×