Reporter: Dina Mirayanti Hutauruk | Editor: Sanny Cicilia
JAKARTA. Emiten properti PT Lippo Cikarang Tbk (LPCK) mencatatkan kinerja yang memuaskan sepanjang tahun 2014. Perusahaan mampu mencatkan pertumbuhan laba bersih sebesar 42,9%.
Berdasarkan laporan keuangan LPCK yang diterbitkan, Jumat (27/3), laba bersih emiten properti ini tercatat Rp 844,1 miliar atau naik 42,9% dari laba tahun sebelumnya sebesar Rp 590,6 miliar. Alhasil, laba per saham dasar perseroan naik menjadi Rp 1.212,82 dari sebelumnya Rp 848,59.
Kenaikan laba bersih LPCK ditopang oleh kenaikan tajam pendapatan sepanjang tahun 2014 sebesar 180,4% menjadi Rp 1,79 triliun dari sebelumnya Rp 638,3 miliar.
Laba usaha Lippo Cikarang tercatat sebesar Rp 925,2 miliar atau naik dari tahun sebelumnya Rp 1,94 triliun.
Per 31 Desember 2014, total aset LPCK mencapai Rp 4,3 triliun naik dari sebelumnya Rp 3,85 triliun. Sementara jumlah liabilitas perseroan turun 19,7% menjadi Rp 1,63 triliun dari Rp 2,03 triliun pada periode yang sama tahun sebelumnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News