kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • EMAS 1.587.000   -7.000   -0,44%
  • USD/IDR 16.370   -5,00   -0,03%
  • IDX 7.155   47,14   0,66%
  • KOMPAS100 1.057   5,10   0,48%
  • LQ45 832   4,41   0,53%
  • ISSI 214   1,71   0,81%
  • IDX30 429   2,76   0,65%
  • IDXHIDIV20 512   2,62   0,51%
  • IDX80 121   0,63   0,53%
  • IDXV30 124   0,17   0,14%
  • IDXQ30 141   0,95   0,68%

Tahun Kelinci Air, Ini Rekomendasi Investasi dari Pakar Feng Shui


Senin, 06 Februari 2023 / 20:35 WIB
Tahun Kelinci Air, Ini Rekomendasi Investasi dari Pakar Feng Shui
ILUSTRASI. Pakar Feng Shui dari Feng Shui Consulting Indonesia Angelina Fang


Reporter: Arif Ferdianto | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di tengah tahun Kelinci Air ini diharap dapat membawa kemakmuran, kesuksesan, dan keberuntungan, tidak hanya mampu memenuhi kebutuhan masyarakat namun juga mengantisipasi tantangan dan kebutuhan di masa depan.

Director of Consumer Banking PT Bank DBS Indonesia Rudy Tandjung mengatakan, pihaknya siap mendukung nasabah dalam mengelola dan mengoptimalkan kekayaan agar mampu mengambil peluang.

“Termasuk memanfaatkan aplikasi digibank by DBS yang mudah digunakan dan user-friendly untuk investasi dari mana saja dan kapan saja, sehingga nasabah dapat ‘Live More, Bank Less’,” ujarnya melalui siaran pers yang diterima Kontan.co.id, Senin (6/2).

Sementara itu, Pakar Feng Shui dari Feng Shui Consulting Indonesia Angelina Fang menjelaskan bahwa Tahun Kelinci Air ini digambarkan sebagai rumput yang hendak bertumbuh tapi berada dalam kabut sehingga masyarakat diimbau untuk adaptif dan bijak dalam mengambil keputusan investasi.

Baca Juga: Begini Karakter Orang dengan Shio Kelinci, Kenali yuk

“Strategi investasi 70/30 bisa menjadi pilihan 70% kekayaan di produk-produk berisiko rendah, seperti obligasi, logam mulia, deposito, dan properti, serta 30% lainnya di produk-produk berisiko moderat, seperti reksadana, saham, dan lainnya,” jelas Angelina.

Dia bilang, para nasabah juga dapat mulai berinvestasi di industri otomotif, elektronik, alat berat, fintech, emas dan perhiasan, serta telekomunikasi karena industri-industri ini diprediksikan akan memiliki potensi bisnis yang baik di 2023.

“Para nasabah dianjurkan untuk menghindari industri tekstil, kesehatan, perkebunan, dan perhutanan guna mengurangi risiko kerugian tahun ini,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU

[X]
×